Istri Walikota Semarang Blusukan Bantu Korban Banjir

Hujan yang mengguyur kampung Jatimulyo Rejomulyo Semarang Timur tidak menyurutkan PKPU dan mitra Semarang berbagi.

oleh Liputan6 diperbarui 30 Jan 2014, 17:40 WIB
Diterbitkan 30 Jan 2014, 17:40 WIB
30012014-blusukan.jpg
Citizen6, Semarang: Turunnya hujan yang mengguyur wilayah kampung Jatimulyo RT 5 RW 6 Kelurahan Rejomulyo Semarang Timur tidak menyurutkan PKPU dan mitra Semarang berbagi dengan korban banjir, Rabu (29/1/2014).

Yang menjadi istimewa dalam event  bantuan bersama dengan tema Semarang Berbagi  ini adalah hadirnya istri Walikota Semarang yakni ibu Krisseptiana dan segenap pengurus PKK.

Kegiatan  berbagi ini meliputi pengobatan gratis dengan menjalin kerjasama dengan Fakultas Kedokteran  Universitas Sultan Agung, lomba mewarnai dan pembagian paket sembako dari mitra Semarang berbagi.

Kegiatan diawali dengan  pengobatan gratis. Tidak kurang 180 orang menjalani pengobatan gratis dengan  keluhan sebagian sakit kulit seperti  gatal-gatal, efek dari bencana banjir.

Setelah ibu walikota hadir, acara dimulai seremonial pembagian sembako dengan perwakilan warga. Paket sembako berupa mie instan, beras logistik lainnya.

"Kami sangat berterimakasih sekali kepada tim PKPU dan mitra Semarang berbagi yang telah berhasil menggalang dana bantuan banjir ini dengan melibatkan berbagai pihak. Semoga Semarang Berbagi ini bisa membantu  korban banjir,"  kata Krisseptiana.

Usai kegiatan seremonial  penyerahan bantuan, dilanjutkan peninjauan ibu walikota  dan ibu-ibu PKK untuk blusukan mengitari kampung bersama PKPU dan mitra Semarang berbagi. (ER/PKPU) (kw)

Pengirim:
Kang Maman

Baca Juga:
PKPU Distribusikan Bantuan bagi Korban Banjir di Bekasi
RZ Bantu 1771 Korban Banjir dan Longsor Semarang

Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.

Mulai 7 Januari sampai 7 Februari 2014 Citizen6 mengadakan program menulis bertopik dengan tema "Warga Mengadu". Ada hadiah dari Liputan6.com dan Dyslexis Cloth bagi 6 artikel terpilih. Caranya bisa disimak di sini.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya