Makeup Artist Indonesia Bergigi di New York Fashion Week

Ryan Ogilvy, makeup artist asal Indonesia berkolaborasi dengan desainer dan penata rias dunia dalam New York Fashion Week 2018

oleh Novi Nadya diperbarui 22 Sep 2017, 20:52 WIB
Diterbitkan 22 Sep 2017, 20:52 WIB
Ryan Ogilvy
Ryan Ogilvy bersama tiga beauty blogger Indonesia di New York Fashion Week 2018 (Foto: Dok. Zeno) ... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Salah seorang makeup artist terfavorit para seleb Ryan Ogilvy kembali bergigi di ajang mode bergengsi New York Fashion Week. Ini adalah kali kedua Ryan Ogilvy ikut serta dalam pekan mode bersama Maybelline Makeup Squad sebagai Official Makeup Artist Maybelline Indonesia.

Ryan berkolaborasi dengan global makeup artist model terkenal dunia selama NYFW 2018 berlangsung. Ia berkesempatan bekerja sama dengan Erin Parson sebagai Makeup Director NYFW dan makeup artist untuk supermodel Gigi Hadid.

Tak hanya itu, ia juga bekerja sama dalam beberapa fashion show desainer dunia seperti Jason Wu, Philipp Plein, dan Public School. Ryan juga bertemu dengan Adriana Lima sebagai Global Brand Ambassador untuk Maybelline New York.

Selain Ryan, Maybelline Indonesia juga membawa tiga beauty bloggers untuk menyaksikan NYFW secara langsung, yaitu Sarah Ayu, Tasya Farasya, dan Abel Cantika.

Ketiga It girls Indonesia tersebut juga mendapatkan akses khusus ke backstage untuk melihat tren dan mendapatkan inspirasi secara langsung untuk dibawa pulang. Tentunya tren tersebut dapat diaplikasikan dan diciptakan kembali untuk para perempuan Indonesia.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya