5 Cara Merajut Tas yang Unik dan Menarik, Mudah Dicoba Bagi Pemula

Cara merajut tas ini membutuhkan ketelatenan dan menguasai tekniknya.

oleh Ayu Rifka Sitoresmi diperbarui 15 Agu 2022, 11:10 WIB
Diterbitkan 15 Agu 2022, 11:10 WIB
5 Cara Merajut Tas yang Unik dan Menarik, Mudah Dicoba Bagi Pemula
ilustrasi merajut.

Liputan6.com, Jakarta Cara merajut tas dapat dilakukan dengan mudah di rumah. Cara merajut tas ini membutuhkan ketelatenan. Merajut biasanya menggunakan benang yang agak tebal dengan berbagai warna dan menggunakan jarum khusus untuk merajut.

Teknik merajut dibedakan menjadi dua yaknik crochet dan knitting. Kedua teknik merajut ini memiliki perbedaan pada penggunaan jarumnya. Crochet menggunakan satu jarum tunggal sedangkan untuk Knitting menggunakan dua jarum rajut.

Dapat mengusai teknik merajut juga sangat berpengaruh pada cara merajut tas. Selain mengusai teknik, anda juga harus mengerti jenis benang yang digunakan sebagai cara merajut tas supaya memberikan hasil yang unik dan menarik. Benang yang digunakan untuk merajut tas adalah benang wol kenari, nylon, benang panda, benang polyester, benang katun orchid, benang jala, benang rayon, benang athena dan lain-lain.

Berikut ini Liputan6.com ulas mengenai cara merajut tas yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Senin (15/8/2022).

1. Cara Merajut Tas Slempang

5 Cara Merajut Tas yang Unik dan Menarik, Mudah Dicoba Bagi Pemula
Ilustrasi tas rajut.

Bahan untuk cara merajut tas:

- 2 buah benang wol dengan warna sesuai selera

- 1 buah jarum rajut

- 1 buah jarum kait

- 1 buah gunting

Cara merajut tas slempang:

a. Mulailah cara merajut tas slempang dengan susunan rantai, membagi tiga bagian untuk yang berupa alas, badan, dan tali.

b. Buatlah tali simpul, lalu masukkan jarum rajut ke dalamnya. Kemudian buat rantai sebanyak 30 buah menggunakan jarum rajut.

c. Cara merajut tas slempang berikutnya, buat lompatan mundur ke belakang 1 rantai untuk membuat baris kedua.

d. Setelah itu, buat 30 rantai kembali dengan tetap memasukkan jarum ke dalam baris pertama agar terkait satu sama lain. Buat rajutan tersebut hingga ujung baris pertama selesai.

e. Cara merajut tas slempang bagian badan tas, dapat ditambahkan berbagai pola untuk mempercantik penampilannya.

f. Lanjutkan dengan membuat simpul yang berulang hingga bagian ujung pola dapat bertemu. Bagian tali, buat rajutan yang memiliki panjang 80 cm. Gabungkan ketiga bagian dengan tusuk tunggal.

g. Cara merajut tas rajut slempang tahap terakhir adalah menambahkan resletting di bagian atas untuk menutup tas rajut selempang.

2. Cara Merajut Tas Kecil

5 Cara Merajut Tas yang Unik dan Menarik, Mudah Dicoba Bagi Pemula
Ilustrasi tas rajut

Bahan-bahan:

- Benang nilon ukuran D36

- Hakpen nomor 5

- Gunting

- Resleting

- Kain puring

Cara merajut tas kecil:

a. Teknik cara merajut tas kecil ini menggunakan jenis tusuk tunggal atau single crochet (Sc) saja, pastikan memahaminya terlebih dahulu.

b. Tahap pembuatan alas tas, cara merajut tas kecil mulai dengan tali simpul, lalu buat rantai kelipatan dua sebanyak 32 rantai, ditambah satu rantai untuk fondasinya.

c. Cara merajut tas kecil selanjutnya, isi lubang rantai dengan Sc mulai dari loop kedua sampai ujung rantainya.

d. Lanjutkan dengan putar balik, cara merajut tas kecil tahap ini, buatlah sama seperti ketika mengisi loop dengan Sc.

e. Lakukan bolak-bolak hingga menghasilkan enam baris secara lengkap. Selanjutnya buat pinggiran tasnya, keliling hingga bagian pojok kanan atas.

f. Cara merajut tas kecil pada tahap ini, isikan pada setiap sudut dengan 2 Sc pada setiap lubang dan lubang selanjutnya dengan 1 Sc sampai selesai.

g. Lakukan tanpa memotong benang, lanjutkan cara merajut tas kecil tahap ini dengan membuat round 1 Sc back loop, dan lalu dengan Sc satu baris untuk awalan.

h. Kemudian buat 2 Sc dalam satu lubang, lalu lewati pada lubang berikutnya. Pada cara merajut tas kecil  tahap ini, ikuti cara dan pola sama sampai membentuk tas kecil yang diharapkan.

i. Cara merajut tas kecil tahap ini, buat 1 Sc dalam satu lubang tanpa loncat atau melewati sampai empat baris atau putaran.

j. Apabila sudah selesai, gunting sisa benang dan selipkan ke bagian lubang. Cara merajut tas kecil tahap terakhir adalah memasang kain puring dan resleting.

3. Cara Merajut Tas Cluthbag atau Tas Tangan

5 Cara Merajut Tas yang Unik dan Menarik, Mudah Dicoba Bagi Pemula
Ilustrasi merajut. (Pexels.com/Castorly Stock)

Bahan-bahan:

- 10 buah benang wol dengan warna sesuai selera

- 1 buah jarum rajut nomor 5

- 1 buah jarum kait

- 1 buah gunting

- 1 buah resletting 10 cm

- Kancing baju sesuai selera

Cara merajut tas cluthbag atau tas tangan:

a. Cara merajut tas tahap pertama, tentukan tiga bagian untuk mendapatkan hasil yang maksimal (alas, badan, dan tutup).

b. Mulailah dengan membuat tali simpul, lalu masukkan jarum rajut ke dalamnya dan membuat rantai sebanyak 36 buah menggunakan jarum rajut.

c. Lanjutkan dengan membuat lompatan mundur ke belakang 1 rantai untuk membuat baris kedua.

d. Setelah itu, cara merajut tas tahap ini buat 36 rantai kembali dengan tetap memasukkan jarum ke dalam baris pertama agar terkait satu sama lain. Lakukan hingga ujung baris pertama telah selesai.

e. Putar balik dan angkat benang 1 cm dari ujung rantai menggunakan jarum rajut, lakukan cara merajut tas ini hingga mencapai ukuran alas yang diinginkan.

f. Apabila sudah selesai, beri rajutan pinggiran agar tak mudah lepas dengan melakukan single cross (1 bagian rajut isi satu).

g. Buat bagian untuk menggabungkan ketiga hasil rajutan sedikit lebar dengan menyematkan jarum kait. Setelah selesai, gabungkan ketiga ukuran hasil rajut yang telah selesai dengan teknik single cross kembali.

h. Setelah tertutup dan menjadi sebuah tas clutch, maka pasang kancing baju pada bagian atasnya dengan cukup menjahitnya seperti biasa.

4. Cara Merajut Tas Totebag

5 Cara Merajut Tas yang Unik dan Menarik, Mudah Dicoba Bagi Pemula
Ilustrasi Merajut (pixabay.com)

Bahan-bahan:

- 10 buah benang wol dengan warna sesuai selera

- 1 buah jarum kait

- 1 buah jarum rajut

- 1 buah gunting

- 1 buah resletting 30 cm

Cara merajut tas totebag:

a. Cara merajut tas tahap pertama adalah menyusun rantai dengan membagi tiga bagian untuk yang berupa alas, badan, dan tali.

b. Buatlah tali simpul lalu masukkan jarum rajut ke dalamnya, kemudian buat rantai sebanyak 72 buah menggunakan jarum rajut.

c. Cara merajut tas tahap ini, buat lompatan mundur ke belakang 1 rantai untuk membuat baris kedua.

d. Setelah itu, buat 72 rantai kembali dengan tetap memasukkan jarum ke dalam baris pertama agar terkait satu sama lain, lakukan hingga ujung baris pertama telah selesai.

e. Cara merajut tas pada bagian badan tas, bila mau tambahkan berbagai pola untuk mempercantiknya.

f. Pada tahap ini, buatlah simpul yang berulang hingga bagian ujung pola dapat bertemu.

g. Cara merajut tas totebag bagian tali, buatlah rajutan yang memiliki panjang sesuai keinginan seperti 1 meter. Gabungkan ketiga bagian dengan tusuk tunggal.

h. Bagian terakhir cara membuat tas rajut, tambahkan resletting di bagian atas untuk menutup tas rajut.

5. Cara Merajut Tas Checkered Bag Dua Warna

5 Cara Merajut Tas yang Unik dan Menarik, Mudah Dicoba Bagi Pemula
Ilustrasi bahan rajut.

Bahan-bahan:

- Soft cotton big polyester beda warna

- Hakpen nomor 5

- Gunting

- Jarum sulam

Cara merajut tas checkered bag dua warna:

1. Buat slip knot terlebih dahulu. Lalu lanjutkan dengan membuat 51 rantai (chain).

2. Setelah selesai, untuk baris pertama pada rantai kedua buat 5 single crochet dengan benang pertama.

3. Pada single crochet kelima, benang tidak ditarik seluruhnya, tapi sisakan dua loop di hakpen.

4. Kemudian ganti dengan benang lain, dengan cara benangnya dikaitkan ke masuk dalam loop yang ada di hakpen tadi.

5. Setelah ganti benang, buat kembali lima Sc dengan benang baru.

6. Lakukan pola yang sama, pada Sc yang kelima sisakan dua loop dan ganti lagi benangnya.

7. Jangan lupa, selipkan benang selama proses merajut agar benangnya mudah diganti pada saat proses penggantin benang.

8. Lakukan hal serupa sampai ujung rantai. Kalau sampai di ujung, buat satu rantai lagi, dan putar balik.

9. Untuk baris kedua ulangi pola yang sama, buat 5 Sc lalu ganti benang lagi sampai ujung rantai baris kedua.

10. Buat 1 rantai, kemudian balik rajutan, dan ulangi lagi untuk baris ketiga, keempat dan kelima dengan pola yang sama.

11. Selesai sampai baris kelima, Sc terakhir diganti benangnya, untuk membuatnya warnanya selang-seling.

12. Setelah ganti benang, buat 1 rantai lagi dan balik rajutan. Jangan lupa selipkan benang di belakangnya.

13. Ulangi pola yang sama dari baris enam hingga sepuluh.

14. Setiap kali sampai ujung rantai, 1 rantai kemudian balik rajutan.

15. Selesai sampai baris 10, ganti benang lagi, dan buat 1 rantai lalu balik rajutan. Selipkan benang di belakang.

16. Lakukan pola serupa hingga membentuk 6 kotak ke atas dan 10 kotak ke samping.

17. Selanjutnya, buat Sc di sekeliling bagian pinggir.

18. Selesai Sc seluruhnya, buat slip stitch pada bagian akhir. Buat 1 Ch (rantai) dan gunting sisa benang.

19. Buat dua pola untuk badan tas dengan cara yang sama untuk bagian depan dan belakang.

20. Langkah selanjutnya buat tali tas, dengan membuat slip knot terlebih dahulu.

21. Buat 181 rantai untuk 36 kotak.

22. Ulangi buat Sc sebanyak 5 buah, dengan memakai dua benang secara bergantian, sampai ujung rantai.

23. Buat sampai 5 baris saja.

24. Setelah selesai, rapikan pinggirnya dan buat Sc di seluruh pinggirnya.

25. Tahap selanjutnya adalah menyatukan badan tas dan tali tas.

26. Jahit rapi di bagian luar tas agar nanti tas tidak perlu dibalik.

27. Berikutnya, lanjut menjahit bagian badan tas yang kedua.

28. Tahap akhir, gunting dan rapikan sisa-sisa benang.

29. Tas rajut checkered bag sudah selesai.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya