Liputan6.com, Jakarta - Anggota Dewan Penasihat Timses Prabowo-Hatta, Priyo Budi Santoso mengatakan debat cawapres Minggu malam semakin menguatkan dukungan swing voters pada pasangan capres-cawapres nomor urut 1 Prabowo-Hatta.
"Swing voters ini tanda-tandanya adalah semakin mengerucut, semakin bisa mengarah kepada pasangan Prabowo-Hatta. Karena tanda-tandanya sudah kelihatan. Hampir semua survei trennya naik, sementara Pak Jokowi stuck, bahkan malah turun, semua survei merilis itu," ujar Priyo di Gedung DPR, Jakarta, Senin (30/6/2014).
Tren demikian terjadi menurut Priyo karena semakin lama mata publik terbuka setelah melihat debat-debat selama ini. Wakil Ketua DPR tersebut juga mengatakan efek Jokowi tidak bisa banyak bergerak.
"Jadi Jokowi effect ternyata tidak begitu signifikan mendongkrak Pak Jokowi. Jadi ini alamiah kalau swing voters mengarah ke Prabowo-Hatta," imbuh politisi Partai Golkar ini.
Priyo menuturkan, tren positif tercipta karena Prabowo-Hatta didukung koalisi besar Merah Putih. Koalisi itu terdiri dari Partai Gerindra, Golkar, PAN, PPP, PKS, dan PBB, di mana semua mesin partai bekerja.
"Kita juga lakukan langkah-langkah yang sudah terprogram secara masif dari istrumen partai-partai maupun relawan-relawan. Anda tahu partai-partai plus relawan-relawan terus bergerak dan itu pengaruhnya besar. Dan ini tren positifnya ada di Pak Prabowo," terang Priyo.
Sementara itu, anggota Timses Prabowo-Hatta dari PKS, Mahfudz Siddiq menambahkan tren positif diciptakan oleh Hatta Rajasa. Ia menuturkan mantan Menko Perekonomian tersebut mampu menjawab pertanyaan yang dilemparkan rivalnya secara jelas saat debat semalam.
"Cara berpikir dan bertutur Hatta sistematis. Hatta bisa berikan jawaban clear. Sebaliknya, saya melihat JK tak seperti biasanya. Hatta memenangi perdebatan itu," tuturnya.
Selain itu, gagasan Hatta yang mau menempatkan anggaran Rp 10 triliun untuk riset juga mendapat apresiasi besar dari publik. Ketua Komisi I DPR itu mengatakan 7 lembaga riset saat ini hanya diberi anggaran Rp 600 miliar.
"Dia mendorong riset tidak bertumpu pada pemerintah tapi di bisnis dan universitas. Riset itu terbangun di segitiga ini, pemerintah, bisnis dan universitas. Ini akan terjadi lompatan luar biasa. Anggaran demikian sangat memadai," tandas Mahfudz. (Yus)
Timses Prabowo-Hatta: Efek Jokowi Tak Berfungsi
Tren demikian terjadi menurut Priyo karena semakin lama mata publik terbuka setelah melihat debat-debat selama ini.
diperbarui 30 Jun 2014, 16:09 WIBDiterbitkan 30 Jun 2014, 16:09 WIB
Priyo menjelaskan, dirinya sowan ke Habibie untuk membicarakan komitmen ICMI dalam memperjuangkan politik yang luhur
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil Liga Inggris Chelsea vs Fulham: Comeback Fantastis di Stamford Bridge, The Blues Kalah Dramatis
Revitalisasi Produksi Garam di Indramayu, KKP Bakal Usul Anggaran Rp 500 Miliar
Komisaris dan Direksi Pertamina PN Keliling Tinjau Kondisi BBM hingga LPG di Regional JBB
Isi Libur Natal 2024 di Jakarta, 19 Ribu Wisatawan Padati Monas
Promo Jenius 2024-2025, Simak Panduan Lengkap Dapatkan Cashback dan Diskon Menarik!
Link Live Streaming Liga Inggris Liverpool vs Leicester City, Jumat 27 Desember 2024 Pukul 03.00 WIB di Vidio
67 Napi di Lampung Dapat Remisi Khusus Natal 2024, Tak Ada yang Langsung Bebas
Ciri-Ciri Orang Tidak Ikhlas Diungkap Buya Yahya, Bisa Dikenali dengan Cara Ini
Polisi Gerebek Indekos di Pesanggrahan Jaksel, Diduga Jadi Tempat Prostitusi
Badan Gizi Nasional Sebut Tak Ada Mandat untuk Ormas di Program Makan Bergizi Gratis
Jadwal, Hasil, dan Klasemen Piala AFF 2024: Siapa Jadi Raja Asia Tenggara?
Hasil Piala AFF 2024 Singapura vs Vietnam: 2 Gol Telat Menangkan The Golden Star