Cerita Pegawai Pajak Bergaji Rp15 Juta Keluar dari Pekerjaan untuk Jualan Ayam Geprek

Pria bernama Randy Alam ini pernah bekerja sebagai PNS pajak selama 13 tahun dengan gaji cukup besar yakni Rp15 juta per bulan. Namun kini ia lebih memilih berjualan ayam geprek.

oleh Henry diperbarui 24 Agu 2023, 07:01 WIB
Diterbitkan 24 Agu 2023, 07:01 WIB
Cerita Pegawai Pajak Bergaji Rp15 Juta Resign dari Pekerjaan untuk Jualan Ayam Geprek
Cerita Pegawai Pajak Bergaji Rp15 Juta Resign dari Pekerjaan untuk Jualan Ayam Geprek. foto: TikTok @koki.geprek

Liputan6.com, Jakarta - Jalan hidup seseorang memang tidak bisa ditebak. Begitu pula dengan seorang penjual ayam geprek yang mengaku punya profesi yang jauh berbeda dengan bidang pekerjaan yang ditekuninya saat ini yaitu pegawai pajak.

Cerita tersebut dibagikan pemilik akun TikTok @koki.geprek. Pria yang kerap membagikan konten memasak ayam goreng krispi untuk geprek ini ternyata sebelumnya adalah pegawai negeri sipil atau PNS.

Pemilik nama Randy Alam ini bekerja sebagai PNS pajak selama 13 tahun. Gaji pun tidak sedikit, yakni Rp15 juta per bulan. "Selama 13 tahun jadi PNS di Direktorat Jenderal Pajak dengan gaji Rp 15 juta perbulan (gaji pokok 3 juta, tukin/tunjangan kinerja 12 juta perbulan," tulisnya dalam unggahan pada 17 Agustus 2023.

Namun, ia merasa jenuh dengan pekerjaannya sebagai PNS. Ia tahu bahwa pekerjaannya merupakan impian bagi banyak orang. Sampai saat itu, ia berpikir untuk berencana resign menjadi PNS.

"Kesannya keren dan berwibawa, karena jadi PNS adalah impian sebagian orang. Tapi tiba-tiba ada rasa jenuh dan pengen mencari sebuah tantangan baru, sambil mikir, kalo resign dari PNS mental sudah siap gak ya," ucapnya,

Setelah berpikir panjang, ia pun memantapkan rencananya untuk resign jadi PNS. Dengan begitu, ia melepaskan gaji belasan juta rupiah per bulan. "Dengan mengucap Bismillahirrohmanirrohim saya putuskan cabut dari PNS Direktoral Jenderal Pajak dan meninggalkan gaji Rp15 juta perbulan," ungkapnya.

Kini ia merintis usaha ayam geprek dan membagikan resep usahanya lewat live streaming TikTok. Usahanya tersebut dicontoh orang lain dan berhasil membantu perekonomian mereka. Tak sedikit yang berterima kasih karena terinspirasi oleh berbagai tips yang dibagikannya.

 

Resep Ayam Geprek

Cerita Pegawai Pajak Bergaji Rp15 Juta Resign dari Pekerjaan untuk Jualan Ayam Geprek
Cerita Pegawai Pajak Bergaji Rp15 Juta Resign dari Pekerjaan untuk Jualan Ayam Geprek. foto: TikTok @koki.geprek

"Singkat cerita, sekarang fokus live streaming untuk bagi-bagi resep agar bermanfaat bagi orang lain. Semakin bersemangat saat banyak penonton yang sudah berhasil membuka usaha dari resep ini," ujarnya.

Berbeda dari pengusaha lainnya, Randy tidak keberatan berbagi resep dengan warganet. Ia bahkan merasa senang bisa membantu mereka yang terkena PHK maupun menganggur. Banyak orang yang akhirnya bisa menafkahi keluarga dengan berjualan ayam geprek dari resepnya.

"Mereka bilang resepnya sangat membantu bagi mereka yang kena PHK, dipecat dari kerja dan yang masih menganggur belum dapat pekerjaan. Banyak yang DM 'makasih banyak bang, sekarang aku sudah bisa kembali menafkahi keluargaku setelah covid kemarin kehilangan pekerjaan," tutur Randy

"Tuhan pasti memiliki suatu alasan kuat kenapa Dia menurunkan kita ke dunia ini dan berada di tempat kita saar ini, jangan pernah tidak berharga ya gaes, kalian semua sangat berharga by Koki Geprek," sambungya.

Cerita yang dibagikan lewat TikTok ini menuai beragam komentar dari warganet. Mereka mengagumi sosok Randi yang berani keluar dari zona nyaman. Ditambah lagi, ia mau berbagi resep kepada orang lain yang Tengah merintis usaha.

Tinggalkan Jabatan demi Berbagi Ilmu

Cerita Pegawai Pajak Bergaji Rp15 Juta Resign dari Pekerjaan untuk Jualan Ayam Geprek
Cerita Pegawai Pajak Bergaji Rp15 Juta Resign dari Pekerjaan untuk Jualan Ayam Geprek.   foto: TikTok @koki.geprek

"Gak nyangka bang Koki Geprek, ternyata almamater dari Kuadran Kiri pindah ke Kuadran kanan. Selamat dan sukses bang," kata seorang warganet.

"Meninggalkan jabatan dan gaji demi memberikan ilmu utk para pengangguran agar bs bekerja itu bagussss sekali bang. trmsuk amal jariyah," komentar warganet lainnya

"Gaji 2 digit tdk kecil bang, past ad alasn tersndri smp mlih resign dr pns,, semoga berkh dengn jlan yg panjenengn pilih bang," ujar warganet yang lain.

"Karena hidup tenang, damai dan nyaman tidak bisa dinilai dengan tahta, harga juga kuasa bang. anda keren 👍🏻,” tulis warganet lainnya.

Sampai berita ini ditulis, unggahan mantan pegawai pajak jadi penjual ayam geprek itu sudah dilihat lebih dari 17.9 juta kali, disukai lebih dari 590 ribu kali dan mendapatkan lebih dari 18 ribu komentar.

Tiap orang tentu punya alasan untuk alih profesi. Ada juga yang melakukannya karena kondisi yang memaksa seperti banyak terjadi saat pandemi Covid-19 masih melanda. Beragam usaha dan pekerjaan dilakoni mereka yang kehilangan pekerjaan karena dampak pandemi. Seperti para pramugari yang banyak kehilangan pekerjaan karena dunia penerbangan sedang terpuruk di masa pandemi.

Membangun usaha di bidang kuliner jadi pilihan beberapa mantan pramugari, salah satunya sempat jadi viral di TikTok karena jualan lontong sayur. Ia membuka kedai lontong sayur di Tangerang, Banten.

Mantan Pramugari Berjualan Lontong Sayur

Videonya Viral, Mantan Pramugari Ungkap Alasan Jualan Lontong Sayur
Videonya Viral, Mantan Pramugari Ungkap Alasan Jualan Lontong Sayur. foto: TikTok @hendry.jonathan

Dalam video itu, terlihat seorang perempuan berambut sebahu dan mengenakan baju hitam tampak ramah, bertutur kata halus dan terus tersenyum manis saat meladeni para pembeli. Video yang diunggah oleh akun tiktok @Hendry Jonathan pad 17 Maret 2021 ini langsung menarik perhatian warganet.

Kedai bernama Lontong Sayur Ku ini dituliskan berlokasi di Jalan Raya Kutabumi, Tangerang, Banten. Masakan maupun tempatnya juga terlihat cukup bersih meski berjualan di pinggir jalan.

Menurut Hendry, lontong sayur ini punya cita rasa yang sedap. Kuah kental dengan perpaduan aroma rempah yang wangi membuat hidangan ini sangat menggiurkan. Selain itu, potongan ayam dalam lontong sayur juga cukup besar. Seporsi lontong sayur baik original maupun kari dihargai mulai dari Rp13 ribu sampai Rp30 ribu.

Dalam video tersebut, sang penjual juga mengungkapkan alasan kenapa ia memilih berjualan lontong sayur. "Kebetulan mau coba buat bisnis dan kebetulan lagi punya resep turun temurun dari nenek," terang mantan pramugari tersebut.

Video yang viral ini mendapat beragam komentar dari warganet. Banyak yang mengaku tertarik untuk mencoba lontong sayur buatan mantan pramugari ini. Ada juga yang mengaku pernah datang ke tempat ini.

 

Infografis Angin Segar Diskon Pajak dan DP 0 Persen Kendaraan Baru. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Angin Segar Diskon Pajak dan DP 0 Persen Kendaraan Baru. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya