Liputan6.com, Jayapura - Tim SAR gabungan Mimika menemukan jenazah atas nama Yuni, seorang guru honorer yang hilang dalam kecelakaan laut di perairan Kokonao, Kabupaten Mimika, Papua, kemarin pagi.
Kepala SAR Mimika Joko Sungkowo mengatakan, jenazah Yuni ditemukan pada Minggu (25/1/2015) sekitar pukul 11.30 WIT, setelah tim gabungan menyisir Amamapare-Kokonao-Sungai Migiwiya.
"Jenazah sudah dievakuasi ke Timika. Saat ini, kami terus melakukan pencarian terhadap 2 guru honorer lainnya atas nama Dogopia dan Santi yang masih belum ditemukan," jelas Joko.
Sehari sebelumnya, perahu batang membawa 5 orang yang terdiri dari 1 motoris dan 4 penumpang. Ambrosius Warta (motoris) ditemukan dalam keadaan selamat, Kristin dan Yuni ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Sementara 2 penumpang lainnya, Dogopia dan Santi masih dalam pencarian.
Perahu batang yang terbalik di Sungai Migiwiya, Distrik Mimika Barat dalam perjalanan menuju Kota Timika. Sebelum melakukan perjalanan laut itu, warga Kokonao sudah memberitahukan bahwa cuaca buruk dan sebaiknya menunda keberangkatan, namun motoris tetap melanjutkan perjalanan.
Dugaan sementara, perahu tergulung ombak di perairan Kokonao, Kabupaten Mimika, Papua, sehingga terbalik. (Ans)
Korban Tewas Kecelakaan Laut di Mimika Jadi 2 Orang
Tim SAR terus mencari 2 guru honorer lainnya yang hilang dalam kecelakaan laut di perairan Kokonao, Kabupaten Mimika, Papua.
Diperbarui 25 Jan 2015, 23:14 WIBDiterbitkan 25 Jan 2015, 23:14 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pasar Saham Asia Melesat, Investor Menanti Stimulus China
5 Zodiak yang Akan Dipenuhi Berkah di Tahun 2025, Ada Kamu?
Taman Terkecil di Dunia Ada di Jepang, Luasnya Hanya Seukuran 2 Lembar Kertas A3
ASDP Operasikan 4 Kapal Menuju Raja Ampat, Cek Rutenya
Manchester United Umumkan Rekrutan Pertama Sesaat Setelah Musim 2024/2025 Selesai
10 Inspirasi Warna Cat Rumah Kayu yang Elegan dan Timeless, Tren Terbaru 2025
Fakta Unik Ce Hun Tiau, Minuman Tradisional Kalimantan Populer
Akhirnya, Korea Utara Akui Kirim Pasukan ke Rusia untuk Lawan Ukraina
Harga Kripto Hari Ini 28 April 2025: Bitcoin Memerah, XRP Menghijau
Top 3 News: Bunda Iffet Meninggal Dunia, Pramono Anung Titip Pesan Slank Tetap Bersatu
Krisna Mukti Berjuang Lunasi Utang Miliaran dengan Menjual Koleksi Antik
VIDEO: Auto Shanghai 2025, Panggung Inovasi Mobil Dunia!