Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok kerap kali mengeluarkan kalimat-kalimat kasar saat emosi menguasai benaknya. Belakangan aksinya 'berbahasa toilet' terekam saat tengah melakukan sesi wawancara terkait kisruh APBD DKI Jakarta dengan media televisi.
Pejabat sekelas Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK pun berusaha menasihati agar Ahok mau mengubah perilakunya. Kini partner kerja Ahok di Balaikota yang angkat bicara, Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat.
Apa kata Djarot?
"Kalau menurut saya, hendaknya semua pejabat publik, kita semua di dalam memberikan statement, apalagi secara terbuka, harus menggunakan kata-kata yang baik, yang santun, yang tidak memberikan contoh kepada masyarakat begitu ya untuk melakukan atau meniru kata-kata yang kurang pantas," kata Djarot di Balaikota DKI Jakarta, Selasa (24/3/2015).
Kejadian wawancara dengan satu televisi swasta beberapa waktu lalu, menurut Djarot, dapat menjadi pembelajaran agar mantan Bupati Belitung Timur itu tak mengulangi pernyataannya yang kontroversial.
"Dan Pak Ahok juga sudah minta maaf ya, dan itu sebagai suatu pembelajaran. Dan kita berharap dengan kasus seperti ini tidak lagi terjadi seperti itu," tutur Djarot.
Mantan Walikota Blitar itu juga menyarankan kepada seluruh pihak yang tersinggung atas penyataan Ahok untuk tidak membesar-besarkan masalah tersebut. Ini karena Ahok sudah secara resmi memberikan permohonan maaf.
"Pak Gubernur kan sudah minta maaf dan saya minta untuk media tidak lagi membesar-besarkan. Sudah minta maaf kan. Janganlah dibesar-besarkan masalah ini, jangan diperpanjang. Ini kontraproduktif dan tidak baik," pungkas Djarot. (Ndy/Sss)
Djarot: Ahok Sudah Minta Maaf, Janganlah Diperpanjang
Gubernur Ahok kerap kali mengeluarkan kalimat-kalimat kasar saat emosi menguasai benaknya.
Diperbarui 24 Mar 2015, 17:52 WIBDiterbitkan 24 Mar 2015, 17:52 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Wedang Temulawak: Minuman Herbal untuk Melancarkan Pencernaan Setelah Berbuka Puasa
Serikat Pekerja Sritex Berharap Pabrik Dibuka Kembali
Ditargetkan Beroperasi Awal 2026, BYD Indonesia Kebut Pembangunan Pabriknya
Kebakaran Hutan Terparah dalam 3 Dekade Landa Jepang, 1.700 Pemadam Dikerahkan
Waspada! Anak Autis Lebih Rentan Tenggelam, Kenali Ciri-Cirinya
Makan Tiga Buah Kurma Saat Sahur, Ini 4 Manfaat Kesehatan yang Didapat
Meta Garap Aplikasi Chatbot AI Mandiri?
Inggris Perdana Jatuhi Hukuman 4 Tahun Penjara ke Operator ATM Kripto Ilegal
Cek Fakta: Tidak Benar dalam Video ini Dirut Pertamina Patra Niaga Riva Siahaan Oplos Pertalite Jadi Pertamax
Hadapi Krisis Lini Tengah, Manchester United Bisa Terpaksa Debutkan Bintang Akademi
6 Potret Aurel Hermansyah Latihan Main Golf, Diajari Mertua dan Ipar Halilintar
Polemik Disertasi Bahlil Lahadalia, DPR Harap Kasus Serupa Tak Terjadi Lagi