Liputan6.com, Jakarta - Tak seperti para pendemo lain yang beraksi dalam rangka Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) pada Rabu kemarin. 1.000 mahasiswa yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEMSI) justru menyatakan akan berunjuk rasa besar-besaran pada hari ini.
Mereka akan menggelar demonya di Istana Merdeka di Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, pada Kamis (21/5/2015) ini.
"Kita mengimbau seluruh mahasiswa yang tergabung dalam aliansi BEMSI untuk mengikuti aksi besok. Kita undang mereka berpartisipasi," ujar Koordinator Pusat Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEMSI) Ahmad Khairudin Syam bersama belasan Presiden BEM dalam jumpa pers bersama di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu 20 Mei 2015.
Ahmad mengatakan, sekitar 1.000 massa BEMSI akan melakukan longmarch dari patung kuda Gedung Indosat menuju Istana Merdeka pukul 10.00 WIB dan menuntut Presiden Jokowi menemui mereka. Jika Presiden tidak memenuhi permintaan tersebut, maka mahasiswa akan bermalam di depan Istana.
"Kami menantang Presiden Jokowi untuk menemui kami, kalau Presiden tidak menemui kami maka kami akan menginap di depan Istana," kata Ahmad.
Dalam jumpa persnya, mereka menyerukan protesnya atas kebijakan pemerintahan Jokowi-JK dalam menetapkan harga bahan bakar (BBM) yang tidak stabil. Selain itu mereka juga menuntut Pemerintah mengambil alih pengelolaan lahan minyak seperti Blok Mahakam dan Freeport yang akan habis masa kontraknya serta menolak kebijakan ekonomi yang dinilai mengarah pada liberalisme
"Kami menyampaikan aspirasi menolak kenaikan BBM kemudian meminta Pemerintah mengambil alih 100% kendali Blok Mahakam dan Freeport agar dapat dimanfaatkan untuk kepentingan rakyat. Kebijakan Pemerintah Jokowi-JK sudah cenderung liberalisme," pungkas Ahmad. (Tnt)
1.000 Mahasiswa Bakal Demo Jokowi Hari Ini
1.000 massa BEMSI akan melakukan longmarch dari patung kuda Gedung Indosat ke Istana Merdeka pukul 10.00 WIB, untuk bertemu Presiden Jokowi.
diperbarui 21 Mei 2015, 07:45 WIBDiterbitkan 21 Mei 2015, 07:45 WIB
Sebelumnya mereka melakukan longmarch dari lapangan Sempur hingga akhirnya berhenti di depan Gerbang Istana.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Soft Spoken Adalah: Memahami Gaya Komunikasi yang Lembut dan Memikat
7 Resep Ayam Goreng Ungkep Tradisional yang Gurih dan Meresap Sampai Tulang
eSIM HYFE Paket Internet Tanpa Batas untuk Perempuan Aktif dan Produktif
5 Karakteristik yang Membuat Seseorang Sulit Meraih Kebahagiaan
Tidak Harus 99, Ini Cara Baca Asmaul Husna untuk Terkabulnya Hajat Kata Ustadz Adi Hidayat
Harga Minyak Dunia Menguat di Tengah Sentimen Produksi hingga Geopolitik
Top 3 News: Zarof Ricar Akui Uang Rp1 Triliun dan Emas 51 Kg Hasil Urus Perkara
6 Fakta Menarik Gunung Singa Soreang, Salah Satu Fosil Gunung Api Purba di Bandung
Sinopsis Film Thriller 47 Meters Down Uncaged di Vidio, Kisah Survival Dari Ancaman Hiu
Antropologi Hukum Adalah: Kajian Interdisipliner Hukum dan Budaya
Armada Adalah: Pengertian, Jenis, dan Manajemen yang Efektif
Kolosal Adalah: Memahami Konsep dan Karakteristik Karya Seni Berskala Besar