Liputan6.com, Jakarta - Tak seperti para pendemo lain yang beraksi dalam rangka Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) pada Rabu kemarin. 1.000 mahasiswa yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEMSI) justru menyatakan akan berunjuk rasa besar-besaran pada hari ini.
Mereka akan menggelar demonya di Istana Merdeka di Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, pada Kamis (21/5/2015) ini.
"Kita mengimbau seluruh mahasiswa yang tergabung dalam aliansi BEMSI untuk mengikuti aksi besok. Kita undang mereka berpartisipasi," ujar Koordinator Pusat Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEMSI) Ahmad Khairudin Syam bersama belasan Presiden BEM dalam jumpa pers bersama di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu 20 Mei 2015.
Ahmad mengatakan, sekitar 1.000 massa BEMSI akan melakukan longmarch dari patung kuda Gedung Indosat menuju Istana Merdeka pukul 10.00 WIB dan menuntut Presiden Jokowi menemui mereka. Jika Presiden tidak memenuhi permintaan tersebut, maka mahasiswa akan bermalam di depan Istana.
"Kami menantang Presiden Jokowi untuk menemui kami, kalau Presiden tidak menemui kami maka kami akan menginap di depan Istana," kata Ahmad.
Dalam jumpa persnya, mereka menyerukan protesnya atas kebijakan pemerintahan Jokowi-JK dalam menetapkan harga bahan bakar (BBM) yang tidak stabil. Selain itu mereka juga menuntut Pemerintah mengambil alih pengelolaan lahan minyak seperti Blok Mahakam dan Freeport yang akan habis masa kontraknya serta menolak kebijakan ekonomi yang dinilai mengarah pada liberalisme
"Kami menyampaikan aspirasi menolak kenaikan BBM kemudian meminta Pemerintah mengambil alih 100% kendali Blok Mahakam dan Freeport agar dapat dimanfaatkan untuk kepentingan rakyat. Kebijakan Pemerintah Jokowi-JK sudah cenderung liberalisme," pungkas Ahmad. (Tnt)
1.000 Mahasiswa Bakal Demo Jokowi Hari Ini
1.000 massa BEMSI akan melakukan longmarch dari patung kuda Gedung Indosat ke Istana Merdeka pukul 10.00 WIB, untuk bertemu Presiden Jokowi.
diperbarui 21 Mei 2015, 07:45 WIBDiterbitkan 21 Mei 2015, 07:45 WIB
Sebelumnya mereka melakukan longmarch dari lapangan Sempur hingga akhirnya berhenti di depan Gerbang Istana.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dukungan Ikatan Alumni Geologi ITB untuk Eksplorasi dan Pengembangan SDA di Hulu
KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah sebagai Tersangka
Hasil Liga Inggris Southampton vs Liverpool: Susah Payah Bungkam Penghuni Dasar Klasemen, The Reds Tinggalkan Manchester City
Saksikan Live Streaming Liga Inggris Ipswich vs Manchester United 24 November 2024, Segera Dimulai
Industri Batu Bara di Zona Inti KCBN Muarajambi
Vidio dan Bein Sports Gelar Nobar F1 Las Vegas di Jakarta, Meriah Diikuti Ratusan Penggemar
Tolong Niatkan Ini saat akan Ngaji, agar Peroleh Predikat Mulia Kata Ustadz Adi Hidayat
Ternyata Batang Singkong Bisa Gantikan Batu Bara
Hasil China Masters 2024: Kejutan Sabar/Reza Terhenti di Final
Komentar Negatif di Media Sosial Bisa Mempengaruhi Kesehatan Mental dan Mengubah Perilaku Seseorang
Menko PMK Pratikno Tinjau Progres Pembangunan Huntara bagi Penyintas Erupsi Gunung Lewotobi
Darts National Competition 2024 Sukses, Persaingan 2025 Bakal Hadirkan 9 Seri