Liputan6.com, Jakarta - Seorang bocah dengan kebutuhan khusus, DB terjatuh dari lantai 12 kamar Apartemen Palem Mansion, Kalideres, Jakarta Barat Rabu siang 24 Juni.
Kanit Reskrim Polsek Kalideres AKP Khoiri mengatakan, pengamanan jendela kamar apartemen yang ditinggali DB sangat kurang. Sehingga bocah 10 tahun itu sangat mudah melewati hingga terjatuh.
"Kami baru lakukan olah TKP (tempat kejadian perkara) saat menerima laporan korban jatuh dari apartemennya. Memang tingkat keamanan jendela kurang, jadi anak-anak yang belum tahu bahaya mudah melewati jendelanya," ujar Khoiri kepada Liputan6.com, Rabu malam 24 Juni 2015.
Seorang saksi, Elisa menyebutkan, ia mendengar DB merengek kepada ayahnya. Setelah itu ayahnya meninggalkan kamar dan terdengar DB berusaha membuka paksa pintu yang terkunci dari luar. Diduga tak kunjung dibukakan pintu, Dave nekat membuka jendela dan terjun ke bawah.
"Salah satu tetangga yang kami jadikan saksi, ia mendengar korban merengek mau ikut ayahnya keluar. Tapi malah ditinggal. Saat itu pintu digedor-gedor dan tidak lama korban jatuh," kata Khoiri.
Warga apartemen yang menyaksikan DB terjatuh pun langsung mengevakuasi siswa kelas 2 Sekolah Dasar ini ke Rumah Sakit Hermina. Namun, DB menghembuskan nafas terakhirnya dalam perjalanan ke rumah sakit.
"Pemeriksaan sementara kondisi tubuh korban, ada cidera cukup parah di kaki dan tubuh bagian dalam. Itu yang menyebabkan korban tak tertolong," jelas Khoiri.
Jasad bocah lelaki itu saat ini bersemayam di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), untuk keperluan autopsi sementara. Polisi akan menyelidiki kasus ini dengan memeriksa kedua orangtua Dave.
"Pemeriksaan untuk melihat ada unsur kesengajaan atau tidak," tutup Khoiri. (Rmn/Dan)
Pengamanan Minim, Bocah Terjun dari Lantai 12 Apartemen di Jakbar
Warga apartemen yang menyaksikan DB terjatuh langsung mengevakuasi siswa kelas 2 SD ini ke Rumah Sakit Hermina.
diperbarui 25 Jun 2015, 03:45 WIBDiterbitkan 25 Jun 2015, 03:45 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Memahami Legibility Adalah: Kunci Kejelasan Visual dalam Tipografi
Erick Thohir Gunakan Hak Suara di Pilkada Jakarta 2024, Pilih Pemimpin Suka Bola
Gunakan Hak Pilih di TPS 18 Manahan Surakarta, Gibran: Tetap Tenang dan Tertib
Cagub Jakarta Ridwan Kamil Nyoblos Bareng Istri di Bandung
Cek Fakta: Tidak Benar Cawagub Jakarta Suswono Ber-KTP di Tegal
Flyover Sekip Ujung Urai Macet Simpang Angkatan 66 Palembang
Usai Gunakan Hak Suara di TPS 44, Edy Rahmayadi Merapat ke Posko Pemenangan
VIDEO: Tidak Ada Persiapan Khusus Hanya Doa Bersama Jelang Pemilihan, Jeje Percaya Diri Menang
Bawaslu Telusuri Surat Prabowo Ajak Warga Pilih Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta
BYD Ingin Denza Tak Hanya Jadi Mainan Orang Kaya
Pilkada 2024, KPU DKI Jakarta Pastikan Pemilih Disabilitas Sudah Tersentuh Edukasi Soal Kepemiluan
Puan Optimistis Pramono-Rano Menang Satu Putaran Pilkada Jakarta 2024: Langit Cerah, Pertanda Baik