Liputan6.com, Jakarta - Musisi Bona Paputungan mengungkapkan kehidupan di dalam lembaga pemasyarakatan atau lapas sangat ditentukan oleh status sosial atau kekayaan yang dimiliki setiap terpidana. Semua fasilitas yang seharusnya tidak boleh berada di lapas, dapat dengan mudah dimiliki narapidana, asalkan memiliki uang.
Mantan narapidana yang namanya melejit setelah menyanyikan tembang 'Andai Aku Gayus Tambunan' ini mengatakan, di antara fasilitas yang dengan mudah dimiliki para narapidana adalah telepon genggam.
Bahkan, Bona menyebut hingga kini ia masih bisa berkomunikasi dengan rekan-rekannya yang berada di Lapas Sukamiskin melalui media sosial Facebook.
"Banyak teman saya yang narapidana berkomunikasi dengan saya lewat Facebook," ujar Bona dalam diskusi di Cikini, Jakarta, Sabtu (26/9/2015).
Dalam diskusi yang turut dihadiri Juru Bicara Ditjen Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM Akbar Hadi dan anggota Komisi III DPR Dwi Ria Latifa ini, Bona mengatakan, rekannya yang saat ini berada di Sukamiskin pernah menceritakan terpidana kasus pajak, Gayus Tambunan kerap keluar dari penjara.
"Kata teman-teman saya di Sukamiskin, Gayus sering keluar," tutur dia.
Sementara, terkait kabar Gayus kerap keluar dari lapas, Abar Hadi pun meminta Bona agar melaporkan kejadian tersebut ke Kemenkumham.
"Maka kita sampaikan, laporkan ke kami biar kami bisa tindak lanjuti," kata Akbar.
Gayus Tambunan, terpidana 30 tahun penjara belakangan kembali menjadi buah bibir, setelah kedapatan keluar dari Sukamiskin pada 9 September lalu. Melalui sebuah foto yang diunggah seseorang di media sosial, Gayus berada di salah satu restoran di Jakarta.
Bukan hanya kali ini saja, Gayus juga sebelumnya pernah keluar tahanan beberapa kali. Atas kejadian terakhirnya itu, Gayus kini telah dipindahkan ke Lapas Gunung Sindur Kabupaten Bogor dan ditempatkan di ruang khusus. (Rmn/Ans)
Mantan Napi: Kata Teman Saya, Gayus Tambunan Sering Keluar Lapas
Bona menyebut hingga kini ia masih bisa berkomunikasi dengan rekan-rekannya di Lapas Sukamiskin melalui media sosial Facebook.
diperbarui 26 Sep 2015, 20:02 WIBDiterbitkan 26 Sep 2015, 20:02 WIB
Bagi Bona Paputungan, almarhum Jojon sosok komedian yang tak ada duanya. Pun Bona menilai Jojon sosok manusia yang rendah hati.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Membuat Serundeng Kelapa Renyah yang Tahan Lama
Rahasia Ampuh Mengusir Kutu Beras dengan Bahan Dapur Sederhana
Eks Penyidik Nilai Pencekalan Yasonna Laoly oleh KPK Sudah Tepat: Dia Saksi Kunci
Fungsi Vas Deferens: Peran Penting dalam Sistem Reproduksi Pria
2 Zodiak Ini Harus Santai Selama Akhir Desember 2024
Harga Kripto Hari Ini 27 Desember 2024: Bitcoin dan Koin Teratas Kompak Melemah
Ada Kereta Panoramic di Rangkaian KA Mutiara Timur Menuju Banyuwangi, Hanya Tersedia Sampai 5 Januari 2025
Sistem Rating Usia di Apple Store Dianggap Tak Cukup Lindungi Anak-Anak
Bank Dunia Kerek Pertumbuhan Ekonomi China pada 2024 dan 2025
Ajak Anak Berkreasi di Dunia 'Paw Patrol' Ala Mal di Tangerang
Bekuk Leicester City, Liverpool Nyaman di Puncak Klasemen
Omara Esteghlal Bintangi Series Action BAD GUYS, Nantikan Aksinya di Vidio