Liputan6.com, Jakarta - A alias Agus (39) mengaku membunuh dan melakukan kekerasan seksual terhadap bocah F. Anak perempuan 9 tahun itu ditemukan tewas terbungkus kardus di kawasan Kamal, Kalideres, Jakarta Barat pada 2 Oktober 2015 lalu.
Namun A tak berkutik ketika diperiksa dan dipamerkan dalam pengungkapan kasus tersebut. A yang memiliki tubuh besar dan bertato ini malah menangis di depan polisi.
"Si A ini lemah, ketika kita tampilkan dia, dia nangis kan," kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Khrisna Murti di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Senin (12/10/2015).
Khrisna mengatakan, saat disidik, A juga tidak melakukan perlawanan. Menurut Khrisna, hal ini berbeda jauh dengan apa yang diduga ia perbuat kepada bocah F.
"Sedikit kami sentuh saja yang bersangkutan lemah. Artinya, dia badannya besar, bertato, tapi ternyata pengecut, beraninya sama anak kecil," ucap Khrisna.
Bocah F ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa pada Jumat 2 Oktober 2015 malam. Jasad F terbungkus kardus dengan tubuh tertekuk, mulut tersumpal kain, kaki dan tangannya dilakban.
Atas kejadian itu, A ditetapkan sebagai tersangka. Polda Metro Jaya sudah mengantongi lebih dari 2 alat bukti untuk menetapkannya sebagai tersangka.
Saat diperiksa penyidik Polda Metro Jaya, Agus kerap berbohong. Khrisna Murti mengungkap, saat penyidiknya melakukan olah tempat kejadian perkara di lokasi pembuangan jenazah, Agus kebingungan dan terus memberikan keterangan berubah. Apalagi ketika didesak bagaimana cara AgusĀ membuang jasad F yang sudah dimasukan dalam kardus.
"Ternyata dia akhirnya mengakui membuang F menggunakan sepeda motor. Ia berbohong agar motor tersebut tidak disita sebagai barang bukti karena motor itu milik saudaranya," kata Khrisna. (Ndy/Mut)
Akui Bunuh Bocah F, Tersangka A Menangis di Hadapan Polisi
A alias Agus (39) diduga dalang di balik pembunuhan dan kekerasan seksual terhadap bocah F.
Diperbarui 12 Okt 2015, 18:01 WIBDiterbitkan 12 Okt 2015, 18:01 WIB
Polda Metro Jaya menangkap AD, tersangka pembunuhan bocah PNF di Kalideres, Jakarta Barat yang dibuang di dalam kardus, Jakarta, Sabtu (10/10/2015). (Liputan6.com/Angga Yuniar)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kepala BGN Sebut Program MBG Bakal Serap 1,5 Juta Tenaga Kerja, Separuhnya Perempuan
Profil Omara Esteghlal, Sukses Curi Perhatian Melalui Film āPengepungan Di Bukit Duriā
Dukung Percepatan Pengangkatan CASN 2024, Romy DPR: Langkah Tepat
Gedung Sekolah Rakyat Kota Malang Bakal Manfaatkan Rusunawa Guru
PSG Bidik Pemain Real Madrid! Siap Tebus Rp1,52 Triliun
Persis Solo Taklukkan Persita, Ong Kim Swee Bangga Ukir 2 Rekor
Hasil Piala Sudirman 2025: Rinov/Pitha Menang, Indonesia Bungkam Inggris 5-0
Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalah Lagi, Dipermalukan Roma di Giuseppe Meazza
Jepang Luncurkan Visa Digital Nomad, Simak Syarat dan Cara Pengajuannya
Lahan Terbatas jadi Kendala Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung
Pendaki Merbabu Ditemukan Meninggal, Menhut: Mari Utamakan Keselamatan dalam Pendakian
Hasil Liga Inggris: Hojlund Selamatkan Manchester United dari Kekalahan Lawan 10 Pemain Bournemouth