Antasari: JK dan Menkumham Hadiri Syukuran Hari Ini

Antasari Azhar memastikan acara syukuran akan digelar sederhana, yang dimeriahkan dengan Marawis.

oleh Pramita Tristiawati diperbarui 26 Nov 2016, 07:34 WIB
Diterbitkan 26 Nov 2016, 07:34 WIB

Liputan6.com, Jakarta Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar memastikan, Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK akan menghadiri syukuran pascabebas dari penjara di Hotel Grand Zuri BSD, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), hari ini.

"Ya, sudah konfirm, beliau hadir," ujar Antasari saat dihubungi Liputan6.com, Sabtu (26/11/2016).

Menurut Antasari, JK direncanakan hadir sesuai jadwal acara. Namun dia tak berlangsung lama, hanya sekitar 30 menit, mulai pukul 10.30 hingga 11.00 WIB. Karena JK harus menghadiri acara lain.

"Nanti beliau yang mewakili tamu menyampaikan sepatah dua kata pada syukuran," ujar dia.

Selain JK, Antasari memastikan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna H Laoly juga sudah mengonfirmasi kehadirannya. Kemudian para teman sejawat Jaksa Agung, serta para mantan petinggi KPK.

Acara ini akan digelar di Ruang Mulia lantai 2 Hotel Grand Zuri BSD Kota Tangsel. Antasari memastikan acara akan digelar sederhana, yang dimeriahkan dengan Marawis.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya