Panglima Gatot: TNI Netral dan Siap Bantu Polri Amankan Pilkada

Panglima TNI Gatot mengatakan, hasil rapim TNI dan Polri 2017 di antaranya, TNI dan Polri berkomitmen mendukung semua program pemerintah.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 26 Jan 2017, 03:02 WIB
Diterbitkan 26 Jan 2017, 03:02 WIB

Liputan6.com, Jakarta Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo memberikan pengarahan kepada 1.136 peserta Apel Komandan Kesatuan, di Markas Divisi Infanteri 1/ Kostrad Cilodong, Depok. Pengarahan ini untuk menindaklanjuti hasil rapat pimpinan (Rapim) TNI dan Polri 2017.

Gatot mengatakan, hasil rapim tersebut di antaranya, TNI dan Polri berkomitmen mendukung semua program pemerintah.

"Saya dan Kapolri sepakat, TNI dan Polri satu visi yaitu mendukung program pemerintah yang dipimpin Presiden yang dipilih secara sah, konstitusional," kata Gatot, Cilodong, Depok, Rabu, 25 Januari 2017.

Gatot menjelaskan, TNI bersikap netral serta membantu Polri dalam pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada 2017). "Membantu sejak sebelum Pilkada, pelaksanaan Pilkada sampai selesai Pilkada, agar program pemerintah berjalan," ujar Gatot.

Apel Apel Komandan Kesatuan TNI 2017 diikuti para Komandan Batalyon, Komandan KRI, dan Komandan Skadron Udara, serta Komandan Satuan Operasional yang setingkat di tiap-tiap angkatan sampai dengan Pangkotama Bin/Ops dan Satuan Kerja (Satker).

Tema yang diambil dalam Apel Komandan Kesatuan TNI 2017 adalah Bersama Rakyat TNI Kuat, Hebat, Profesional, Siap Melaksanakan Tugas Pokok.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya