Lalin Tol Jagorawi Kembali Normal usai Kebakaran Truk Tangki BBM

Tol Jagorawi sudah dibuka dan tidak ada lagi pengalihan lalu lintas usai kebakaran truk tangki BBM.

oleh Ramdania El Hida diperbarui 26 Feb 2017, 08:19 WIB
Diterbitkan 26 Feb 2017, 08:19 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Petugas kepolisian dan pemadam kebakaran akhirnya berhasil mengevakuasi truk tangki Bahan Bakar Minyak (BBM) milik Pertamina yang mengalami kebakaran di ruas tol Jagorawi. Api yang membakar tubuh truk sudah dipadamkan.

Selama proses evakuasi, Tol Jagorawi sempat ditutup. Lalu lintas dari Cawang ke arah Bogor sempat dialihkan melalui Pasar rebo maupun Cikunir. Namun, berdasarkan laporan TMC Polda Metro Jaya yang diterima Liputan6.com, Minggu (26/2/2017), jalur Tol Jagorawi ke arah Bogor sudah dibuka.

"Sudah evakuasi, jalan sudah bisa dilalui," ujar petugas TMC Polda Metro Jaya.

Dari pantauan melalui akun media sosial Twitter @TMCPoldaMetro, lalu lintas di Tol Jagorawi kembali normal, meski kendaraan yang melintasi lokasi kejadian masih berjalan lambat. Hal ini lantaran, banyak pengguna kendaraan yang ingin melihat bangkai truk tangki BBM yang terbakar tersebut.

Bangkai truk tangki BBM ini memang terlihat masih berada di bahu jalan dengan kondisi habis terbakar. Para petugas pun masih terlihat berjaga di sekitar lokasi terbakarnya truk tangki ini.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya