Digigit Siamang, Jari Tangan Bocah Ini Putus

Seorang balita asal Blitar harus kehilangan jari tangannya akibat gigitan Siamang. Kini korban dirujuk ke RS di Malang.

oleh Galuh Garmabrata diperbarui 02 Jul 2017, 12:25 WIB
Diterbitkan 02 Jul 2017, 12:25 WIB

Patroli, Malang - Tim medis Rumah Sakit Budi Rahayu, Blitar, menerima pasien anak-anak yang jarinya terputus oleh serangan seekor hewan primata pada Sabtu, 1 Juli 2017. Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Minggu (2/7/2017), pasien lalu dirujuk ke Rumah Sakit Saiful Anwar, Kota Malang, untuk dilakukan upaya penyambungan jari tangan yang terputus tersebut.

Mujaidin dan Agustina tak menyangka, niat berwisata ke kebun binatang bersama anak tercintanya berujung bencana. Mimpi buruk yang menimpa warga Desa Bendowulong itu terjadi saat sang anak bersama orang tuanya bermain di sekitar kandang monyet, jenis siamang.

Diduga penyerangan terjadi lantaran primata yang tidak jinak itu mencoba merebut makanan dari tangan korban. Selain perlunya kewaspadaan orang tua, pengelola koleksi satwa milik Pemkot Blitar ini seharusnya juga memasang pembatas terhadap sejumlah hewan yang dapat membahayakan pengunjung.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya