Temui PGI, Din Syamsudin Bahas Persiapan Umat Jelang Tahun Politik

Mantan Ketua PP Muhammadiyah itu menilai agama sering digunakan sebagai alat pembenaran oleh beberapa oknum untuk kepentingannya sendiri.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 31 Okt 2017, 07:28 WIB
Diterbitkan 31 Okt 2017, 07:28 WIB

Fokus, Jakarta - Professor KH Muhammad Sirajuddin Syamsuddin atau akrab disapa Din Syamsuddin menemui perwakilan Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI) di Kawasan Salemba, Jakarta Pusat Senin pagi.

Seperti ditayangkan Fokus Pagi Indosiar, Selasa (31/10/2017), ada sejumlah agenda yang dibahas dalam pertemuan tertutup itu. Salah satunya membahas bagaimana antarumat beragama bisa menjalani tahun politik 2018 mendatang dengan damai dan tentram.

Mantan Ketua PP Muhammadiyah itu menilai agama sering digunakan sebagai alat pembenaran oleh beberapa oknum untuk kepentingannya sendiri. Padahal nyatanya ketegangan atau konflik yang mengatasnamakan agama sering disebabkan oleh faktor-faktor non agama seperti politik, ekonomi dan sosial.

Setelah pertemuan kemarin, Din Syamsudin akan menggelar pertemuan serupa dengan sejumlah organisasi agama lainya demi menyatukan visi di tengah kemajemukan bangsa Indonesia.

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya