Menikah di Tengah Banjir, Pasangan Asal Kebumen Ini Tetap Bahagia

Meski menikah di tengah guyuran hujan dan banjir, pasangan pengantin asal Kebumen ini tampak bahagia. Bahkan mereka melakukan sesi pemotretan di tengah genangan air.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 20 Jan 2019, 11:53 WIB
Diterbitkan 20 Jan 2019, 11:53 WIB

Fokus, Kebumen - Pernikahan adalah momen yang tidak terlupakan sepanjang hidup. Namun bagi pasangan pengantin Robi dan Dewi di Kebumen, Jawa Tengah, pernikahan mereka menjadi kenangan tersendiri. Si pengantin pria terpaksa menggendong mempelai wanitanya ke pelaminan, karena desa mereka tergenang banjir.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Minggu (20/1/2019), pasangan pengantin Robi dan Dewi, di Desa Krandengan, Kebumen, Jawa Tengah, tetap harus melangsungkan pernikahannya kendati  banjir semata kaki.

Undangan sudah tersebar dan tenda sudah berdiri, bagi pasangan tersebut pantang kandas. Pernikahan  harus tetap dilangsungkan apapun yang terjadi. Tamu dan kerabat tetap hadir, namun terpaksa harus melupakan dahulu penampilan meski air merendam alas kaki, celana, dan kebaya mereka.

Begitu juga dengan pengantin pria, Robi. Setelah ijab qabul, ia harus menggotong mempelai wanitanya  ke pelaminan, karena khawatir baju pengantin menjadi basah. Kendati hujan dan banjir, Robi dan Dewi mengaku senang dan bahagia.

Tentu hal tersebut menjadi momen yang tidak terlupakan bagi Robi dan Dewi. Kenangan sebuah pernikahan rupanya tidak selalu harus megah dan meriah. (Galuh Garmabrata)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya