Liputan6.com, Jakarta - Kakorlantas Irjen Istiono menyebut puncak arus mudik menuju Jawa Tengah, Jawa Timur, serta Sumatera saat Natal dan Tahun Baru 2020 diprediksi terjadi pada 21 dan 22 Desember 2019.
"Saya sampaikan mudik Natal dan Tahun Baru ini puncaknya adalah 21 sampai 22 Desember," ujar Istiono di Mapolda Metro Jaya, Kamis (19/12/2019).
Istiono mengimbau, agar masyarakat yang hendak menuju Bandung, Jawa Tegah maupun Jawa Timur tetap berhati-hati jika menggunakan tol layang Jakarta-Cikampek. Sebab, menurutnya kondisi tol Jakarta-Cikampek elevated tersebut belum sempurna.
Advertisement
"Nah, masyarakat yang mau mudik ke Jawa maupun ke Bandung yang melalui tol eleveted KM 10 sampai 48 ini dari Jakarta tentu harus memperhatikan kecepatan, karena jalannya juga masih belum sempurna, masih bergelombang," kata Istiono.
Menurut Istiono, kecepatan aman saat berkendara di jalan bebas hambatan yang baru saja diresmikan pada 15 Desember 2019 kemarin ini yakni 80 km/jam.
"Dianjurkan kecepatan hanya 80 km/jam," kata Istiono.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Siapkan Contraflow
Selain itu, Istiono mengimbau kepada pengguna tol bawah menuju Bandung dan Jawa diharapkan tetap berhati-hati. Dia memprediksi ada beberapa titik kemacetan. Jika terjadi, maka akan diberlakukan contraflow.
"Kemungkinan akan kita contraflow bila terjadi kepadatan. Itu salah satu cara kita bertindak, itu sudah kita siapkan," kata dia.
Advertisement