Laga Timnas Indonesia VS Argentina Digelar Hari Ini, Berikut Fakta-Fakta Jelang Pertandingan

Pasukan Shin Tae-yong, Timnas Indonesia bakal meladeni juara dunia Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno hari ini, Senin (19/6/2023). Apa saja fakta-fakta jelang pertandingan?

oleh Muhammad Ali diperbarui 19 Jun 2023, 12:17 WIB
Diterbitkan 19 Jun 2023, 08:22 WIB
Jelang Timnas Indonesia Vs Timnas Argentina
Pelatih Timnas Argentina, Lionel Scaloni memimpin langsung sesi latihan skuadnya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta jelang laga melawan Timnas Indonesia, Sabtu (17/6/2023) malam WIB. (Dok. AFA Seleccion)

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan menjalani laga pada FIFA Matchday Juni 2023. Pasukan Shin Tae-yong, Timnas Indonesia akan melawan juara dunia Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senin (19/6/2023). Pertandingan dimulai pukul 19.30 WIB.

Jelang laga Indonesia melawan Argentina, sejumlah persiapan pun dilakukan. Mulai dari personel yang dikerahkan untuk mengamankan pertandingan, hingga pengalihan arus lalu lintas di sekitar Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta. 

Berikut ini fakta-fakta jelang pertandingan Timnas Indonesia melawan Argentina.

1. Kerahkan 5 ribu lebih personel gabungan amankan pertandingan

Polda Metro Jaya mengerahkan 5.596 personel gabungan untuk mengamankan pertandingan sepak bola antara Indonesia melawan Argentina yang akan digelar pada hari Senin (19/6/2023) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat. 

"Kita siapkan ada 5.596 personel untuk pengamanan laga Timnas Indonesia melawan Argentina," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Trunoyudo Wisnu Andiko saat dihubungi di Jakarta, Sabtu (17/6/2023).

Trunoyudo menjelaskan, personel yang dilibatkan yakni dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI, hingga Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. 

"Personel Polda Metro Jaya dan Polres sebanyak 5.253, Bawah Kendali Operasi (BKO) TNI 212 personel dan Pemerintah daerah 131 personel," jelasnya yang dilansir dari Antara.

Selain aparat keamanan, nantinya Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) juga menurunkan petugas keamanan untuk mengatur penonton ajang sepakbola tersebut. 

"Ada dari stewards (tenaga pengamanan pertandingan) nanti sekitar 672 personel," ungkapnya. 

 


Pawang Hujan Ikut Kawal

Pawang hujan Rara Istiati Wulandari atau yang akrab disebut Rara ikut mengawal persiapan laga FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina.

Sebagaimana diketahui, Skuad Garuda dijadwalkan menjajal kekuatan sang juara Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Laga antara kedua tim direncanakan bergulir Senin (19/6/2023) pukul 19.30 WIB.

Rangkaian persiapan pun mulai dilakukan di area SUGBK. Stadion yang berlokasi di Senayan, Jakarta, itu mulai bersolek dengan kehadiran sejumlah dekorasi berupa booth dan tenda-tenda.

Sosok menarik juga turut muncul dalam persiapan FIFA Matchday pada Minggu (18/6/2023). Rara, yang terkenal berkat aksinya di Sirkuit Mandalika, turut didatangkan jelang dimulainya laga.

Berdasarkan pantauan Liputan6.com di lokasi, area SUGBK sempat diguyur saat hujan sore hari. Rara Pawang Hujan yang kala itu tiba di lokasi langsung keluar dari mobil Fortuner hitam.

Ia lalu merentangkan tangan sembari berteriak dan menengadah ke langit di depan pintu kaca SUGBK. Setelahnya, ia melipir masuk melewati pintu kaca. Tak lama berselang, hujan yang menyelimuti SUGBK akhirnya reda.


Pengalihan Arus Lalu Lintas

Polda Metro Jaya pun telah menyiapkan sejumlah rekayasa dan pengalihan arus lalu lintas untuk jalan-jalan sekitar SUGBK, Senayan.

"Iya disiapkan juga rekayasa lalu lintasnya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan, Sabtu (17/6).

Berikut tujuh pengalihan arus:

  1. Arus ll yang dari Jl. Gatot subroto yang akan menuju ke Jl. Gerbang Pemuda diarahkan lurus ke arah Slipi
  2. Arus ll dari arah Slipi diarahkan lurus ke arah Semanggi, tidak ada yang menuju Layang Ladokgi ke arah Jl. Gerbang Pemuda.
  3. Arus ll yang dari Bundaran Senayan yang akan menuju Jl. pintu satu Senayan diluruskan ke Jl Jend. Sudirman arah Semanggi.
  4. Arus lalin dari Jl. Mustopo yang menuju ke arah Jl. Asia afrika dibelokkan ke kanan menuju Jl. Hang Tuah Raya
  5. Arus lalin dari arah Jl. Patal Senayan 1 yang akan menuju ke arah Jl. Asia afrika di belokkan ke kiri ke Jl. Tentara pelajar
  6. Arus ll dari arah Jl. Tentara Pelajar yang akan menuju Jl. Patal Senayan diluruskan ke arah Jl. Permata Hijau
  7. Arus ll arah Manggala Wanabakti yang akan menuju Jl. Lapangan Tembak diluruskan ke arah Jl. Tentara Pelajar.
Infografis Indonesia vs Argentina
Timnas Indonesia akan menghadapi Argentina pada laga FIFA Matchday yang berlangsung di stadion Gelora Bung Karno, Senin (19/9/2023). Argentina tak mainkan Lionel Messi dan memboyong 23 pemain (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya