Prabowo Ulang Tahun, Titiek Soeharto Sambangi Rumah Kertanegara

Titiek Soeharto tiba di kediaman Prabowo Subianto pukul 14.16 WIB. Dia menumpangi Toyota Alphard warna hitam

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 17 Okt 2023, 15:56 WIB
Diterbitkan 17 Okt 2023, 15:53 WIB
Prabowo Cipika Cipiki dengan Titiek Soeharto
Titiek Soeharto dan Prabowo Subianto. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta Bakal calon presiden (capres) Prabowo Subianto berulang tahun pada hari ini, Selasa 17 Oktober 2023. Ketua Umum Partai Gerindra tersebut genap berusia 72 tahun.

Siti Hediati Hariyadi atau lebih dikenal Titiek Soeharto pun terlihat sambangi kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara Nomor IV, Jakarta Selatan.

Pantauan di lapangan, Titiek tiba di kediaman Prabowo pukul 14.16 WIB. Dia menumpangi Toyota Alphard warna hitam.

Pegawai dengan sigap membuka pintu gerbang. Mobil Toyota Alphard yang mengantarkan Titiek Soeharto itu kemudian masuk ke dalam.

Sebelumnya, Anies Baswedan mengucapkan selamat ulang tahun kepada Prabowo Subianto yang genap berusia 72 pada hari ini.

Anies mendoakan agar Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra itu diberikan kesehatan serta dimudahkan dalam menjalankan tugasnya.

"Saya mendoakan selamat ulang tahun, semoga selalu sehat, dimudahkan dalam menjalankan amanat yang sedang diembankan," kata Anies usai melakukan pemeriksaan kesehatan di RSUP Fatmawati, Jakarta Selatan, Selasa (17/10/2023).

Selain itu, Anies juga mendoakan Prabowo Subianto agar selalu dalam keberkahan Allah SWT. "Barakallah fii umrik (semoga Allah memberkahimu dalam usiamu)," ucap Anies

Prabowo Bakal Gelar Perayaan Ultah

Prabowo Subianto
Prabowo Subianto (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prabowo rencananya bakal menggelar perayaan ultah di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, malam nanti.

Hal tersebut dibenarkan oleh Wakil Ketua Umum Gerindra Habiburokhman. Wakil ketua Komisi III DPR ini mengaku juga bakal hadir.

"Oh mau ultah ya beliau," ujarnya kepada wartawan, Senin (16/10).

Bersamaan dengan momentum ulang tahun itu, muncul isu Prabowo segera melakukan deklarasi calon wakil presiden yang akan mendampinginya di Pilpres 2024.

Bertepatan juga setelah Mahkamah Konstitusi memutuskan syarat usia calon presiden dan calon wakil presiden, yaitu minimal 40 tahun atau pernah atau sedang menjabat jabatan yang dipilih melalui pemilu, termasuk pilkada.

Putusan MK itu menguatkan kabar bahwa Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka akan dipinang menjadi calon wakil presiden.

Agung Laksono: Cawapres Prabowo Akan Digolkarkan Dulu

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka Bersama Ketum Gerindra Prabowo Subianto
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka berkunjung ke kediaman Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto di bukit Hambalang, Desa Bojong Koneng, Sabtu (18/6/2022). (Foto: Istimewa).

Ketua Dewan Pakar Partai Golkar HR Agung Laksono menyatakan, bakal calon wakil presiden pendamping Prabowo Subianto akan masuk lebih dahulu menjadi kader partai beringin atau organisasi sayap partai seperti AMPI.

"Saya mendengar ada komitmen bahwa slot untuk cawapres KIM dari Partai Golkar, kalaupun bukan dari Golkar, akan 'di Golkarkan' dulu. Bisa melalui AMPI atau ormas Hasta Karya lainnya," kata Agung dalam keterangannya, Selasa (17/10/2023).

Diketahui, belakangan nama putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka dikabarkan akan bergabung dengan Partai Golkar. Agung menyatakan siap menyambut Gibran.

"Pada prinsipnya kami welcome, kita akan sambut dengan baik jika Gibran ingin gabung," kata Agung.

Agung mengatakan sebagai partai tengah, Golkar sangat terbuka bagi semua kalangan termasuk anak-anak muda apalagi Partai Golkar memiliki sejarah institusi yang sangat terhormat dan konsisten membangun karya yang progresif.

"Identitas Golkar adalah karya dan kekaryaan untuk masyarakat, sehingga ada kontribusi nyata dari setiap pemerintahan. Dengan posisinya sebagai Wali Kota Solo saat ini, tentunya kehadiran Gibran akan menunjukkan jati diri Golkar sebagai partai yang fokus pada kerja nyata para kadernya sebagai pemimpin bangsa," ujarnya.

Infografis Bursa Cawapres Pendamping Ganjar dan Prabowo
Infografis Bursa Cawapres Pendamping Ganjar dan Prabowo (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya