Bahlil Bakal Daftar Jadi Calon Ketua Umum Partai Golkar Senin Malam 19 Agustus 2024

Politikus Golkar Bahlil Lahadalia mengaku akan akan mendaftarkan diri sebagai Calon Ketua Umum Partai Golkar hari ini, Senin (19/8/2024).

oleh Devira PrastiwiMuhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 19 Agu 2024, 12:36 WIB
Diterbitkan 19 Agu 2024, 12:35 WIB
Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia di Media Center Pro Pemerintah di Jalan Diponegoro No 15A, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (4/12/2023). Bahlil mengungkapkan mengenai rencana pembukaan kembali TikTok Shop. (Tira/Liputan6.com)
Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia di Media Center Pro Pemerintah di Jalan Diponegoro No 15A, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (4/12/2023). Bahlil mengungkapkan mengenai rencana pembukaan kembali TikTok Shop. (Tira/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Politikus Golkar Bahlil Lahadalia mengaku akan akan mendaftarkan diri sebagai Calon Ketua Umum Partai Golkar hari ini, Senin (19/8/2024).

Hal itu disampaikan Bahlil Lahadalia usai dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM).

"Entar malam, daftar dong!,"kata Bahlil di Istana Negara Jakarta, Senin (19/8/2024).

Saat disinggung awak media apakah dirinya yakin akan menjadi Ketua Umum Partai Golkar selanjutnya, Bahlil Lahadalia menjawab hanya Tuhan yang tahu soal itu.

"Wallahu a'lam bishawab (Allah yang Maha Mengetahui)," jelas Bahlil.

Sedikit menyinggung soal dukungan DPD yang sudah mendukungnya, Bahlil enggan menjawab.

Diketahui, pada hari ini, Senin (19/8/2024), Partai Golkar mempersilakan bagi para kadernya untuk mendaftar sebagai Calon Ketua Umum pengganti Airlangga Hartarto yang mundur sejak 10 Agustus 2024.

Usai mundur, sementara waktu kursi kepemimpinan Golkar dipegang oleh Agus Gumiwang sebagai Pelaksana Tugas atau Plt Ketua Umum.

Nantinya, pemilihan Ketua Umum Partai Golkar yang baru akan dilaksanakan pada Selasa 20 Agustus 2024. Sosok terpilih akan dikukuhkan pada keesokan harinya, Rabu 21 Agustus 2024.

Sebelumnya, Rapat Pleno Partai Golkar yang berlangsung Selasa 13 Agustus 2024 di DPP Golkar, Jakarta, telah memutuskan pengganti sementara Airlangga Hartarto, yang memutuskan mundur dari jabatan sebagai ketua umum.

Hasilnya, Wakil Ketua Umum Partai Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) disepakati secara musyawarah mufakat oleh para peserta rapat yang terdiri dari seluruh perwakilan DPD Partai Golkar seluruh Indonesia.

"Rapat Pleno sudah mensahkan Plt ketua umum Pak Agus Gumiwang," kata Meutya Hafid selaku Ketua DPP Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Selasa 13 Agustus 2024.

 

Pendaftaran Calon Ketua Umum Partai Golkar Dibuka Hari ini, Begini Syaratnya

Airlangga Hartarto dan Bahlil Lahadalia
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto berpose bersama Menteri Investasi Bahlil Lahadalia. Peristiwa ini terjadi usai Airlangga mengumumkan mundur dari kursi Ketum Partai Golkar. (Foto: Istimewa)

Panitia Pengarah (Steering Comitee) Munas XI Partai Golkar Tahun 2024 telah membuka pendaftaran bagi kader-kader Partai Golkar yang ingin maju sebagai calon ketua umum Partai Golkar periode 2024-2029.

Sejumlah persyaratan telah ditetapkan oleh Ketua Panitia Pengarah Rapimnas & Munas XI Partai Golkar, Adies Kadir.

Ketua Komite Bidang Organisasi Munas XI Partai Golkar, Derek Loupatty, mengatakan ada tujuh syarat bagi para kader yang ingin maju sebagai ketua umum DPP Partai Golkar.

"Syarat pertama, calon yang maju pernah menjadi pengurus Partai Golkar tingkat pusat atau sekurang-kurangnya pernah menjadi pengurus Partai Golkar tingkat provinsi dan atau pernah menjadi pengurus pusat organisasi pendiri dan yang didirikan Partai Golkar selama 1 periode penuh dan didukung oleh minimal 30 persen pemegang hak suara," kata Derek, Senin (19/8/2024).

"Syarat kedua, calon yang akan maju aktif terus menerus menjadi anggota Partai Golkar sekurang-kurangnya 5 tahun dan tidak pernah menjadi anggota partai politik lain," sambungnya.

 

Syarat Selanjutnya

Panitia Pengarah (Steering Comitee) Munas XI Partai Golkar Tahun 2024 telah membuka pendaftaran bagi kader-kader Partai Golkar yang ingin maju sebagai calon ketua umum DPP Partai Golkar periode 2024-2029, Senin (19/8/2024). (Merdeka.com/Nur Habibie)
Panitia Pengarah (Steering Comitee) Munas XI Partai Golkar Tahun 2024 telah membuka pendaftaran bagi kader-kader Partai Golkar yang ingin maju sebagai calon ketua umum DPP Partai Golkar periode 2024-2029, Senin (19/8/2024). (Merdeka.com/Nur Habibie)

Derek Loupatty menyebut, calon juga pernah mengikuti pendidikan dan pelatihan kader Partai Golkar.

"Syarat keempat, calon yang maju memiliki PDLT, Prestasi, Dedikasi, Disiplin Loyalitas dan Tidak Tercela," ujar Derek.

Syarat lainnya yakni calon yang akan maju memiliki kapabilitas dan akseptabilitas dan tidak pernah terlibat G30S/PKI.

"Serta bersedia meluangkan waktu dan sanggup bekerja sama secara kolektif dalam Partai Golkar," ucap Derek.

Sementara itu, Wakil Sekretaris Panitia Pengarah Munas XI Partai Golkar Tahun 2024, M. Sattu Pali, menambahkan pendaftaran calon ketua umum Partai Golkar masa bakti 2024-2029 dimulai pada hari Senin, 19 Agustus 2024.

"Pukul 16.00 WIB dan berakhir pukul 22.00 WIB di Kantor DPP Partai Golkar," ujar Sattu Pali.

Sattu Pali menjelaskan, calon yang akan maju dapat diwakilkan dengan bukti surat mandat dari bakal calon ketua umum DPP Partai Golkar periode 2024-2029.

"Dokumen persyaratan akan diterima dan diverifikasi oleh Steering Committee Panitia Munas XI Partai Golkar 2024," pungkasnya.

 

Belum Ada Nama Selain Bahlil yang Ingin Jadi Ketua Umum Partai Golkar

Panitia Pengarah (Steering Comitee) Munas XI Partai Golkar Tahun 2024 telah membuka pendaftaran bagi kader-kader Partai Golkar yang ingin maju sebagai calon ketua umum DPP Partai Golkar periode 2024-2029, Senin (19/8/2024). (Merdeka.com/Nur Habibie)
Panitia Pengarah (Steering Comitee) Munas XI Partai Golkar Tahun 2024 telah membuka pendaftaran bagi kader-kader Partai Golkar yang ingin maju sebagai calon ketua umum DPP Partai Golkar periode 2024-2029, Senin (19/8/2024). (Merdeka.com/Nur Habibie)

Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Agung Laksono, mengaku saat ini nama Menteri Investasi Bahlil Lahadalia yang mencuat sebagai ketua umum definitif partai berlambang pohon beringin itu. Pasalnya, nama-nama seperti Agus Gumiwang serta Bambang Soesatyo tak terdengar lagi namanya.

"Ya saya belum mendengar selain dari Bahlil yang menguat. Sebelum-sebelumnya memang ada anggota, termasuk Agus Gumiwang Kartasasmita sendiri, Bambang Soesatyo, ada nama-nama seperti itu. Tapi di akhir-akhir ini Bahlil yang sangat menguat," kata Agung Laksono, saat dikonfirmasi, Rabu 14 Agustus 2024.

Bahkan Agung Laksono tidak melihat ada potensi Bahlil akan head to head atau berkompetisi dengan Bambang Soesatyo alias Bamsoet. Meskipun nama Bamsoet sempat beredar di radar ketua umum.

"Saya tidak melihat ya (head to head dengan Bamsoet). Dia potensi, kalau tokoh-tokoh yang dianggap punya kemampuan mungkin ada banyak ya, termasuk Agus Gumiwang, Bamsoet. Tapi yang secara sungguh-sungguh dan punya dukungan yang kita dengar dari daerah maupun dari berbagai percakapan-percakapan internal Partai Golkar ya hanya Bahlil," jelas Agung.

Terlebih, kata Agung Laksono, Bahlil sudah memenuhi syarat sebagai ketua umum Partai Golkar.

"Bahlil ini pernah jadi pengurus Partai Golkar dari Papua, Jayapura. Jadi sebetulnya ini tidak ada soal ya, bahwa siap apun kader berhak pada dasarnya untuk maju. Kalau Bahlil menguat saya kira kerja-kerja dia yang dilakukan sebagai calon," tutur Agung.

Infografis Kejutan Airlangga Hartarto Mundur dari Jabatan Ketum Golkar. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Infografis Kejutan Airlangga Hartarto Mundur dari Jabatan Ketum Golkar. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya