3 Alasan Wajib Nonton Ghost Doctor, Kim Bum dan Rain Jadi Dokter Bedah!

Bagaimana jadinya kalau Kim Bum dan Rain jadi dokter bedah? Berikut ini alasan wajib nonton Ghost Doctor di Vidio.

oleh Liputan6.com diperbarui 10 Jan 2022, 11:40 WIB
Diterbitkan 10 Jan 2022, 11:40 WIB
Alasan Nonton Ghost Doctor
Nonton drama Ghost Doctor melalui layanan streaming Vidio. (Dok. Vidio)

Liputan6.com, Jakarta Baru-baru ini tvn merilis drama Korea terbaru berjudul Ghost Doctor. Drama bergenre fantasi dengan latar belakang kedokteran ini dirilis pada 3 Januari 2022 kemarin. Ghost Doctor disutradarai oleh Boo Sung Chul, yang juga menjadi sutradara dalam drama The Heirs dan My Girlfriend is Gumiho. 

Drama Ghost Doctor dibintangi oleh Kim Bum, Rain, Uee After School, Son Naeun Apink dan Sun Dong Il. Ghost Doctor menceritakan tentang dua dokter yang memiliki kepribadian dan kemampuan yang berbeda. Suatu ketika, arwah sang dokter hebat merasuki tubuh dokter bedah residen yang tidak kompeten.  

Dalam drama ini, Rian berperan sebagai dokter bedah toraks bernama Cha Young Min. Ia adalah sosok dokter yang jenius dan terbaik di Korea Selatan. Akan tetapi ia memiliki sifat sombong dan egois.

Suatu ketika, arwah Young Min merasuki tubuh dokter lain yang mana adalah Go Seung Tak, si dokter bedah residen. Simak fakta menarik dari serial drama Ghost Doctor yang wajib Anda tonton. 

Bromance Go Seung Tak dan Cha Young Min

Ghost Doctor
Streaming drakor Ghost Doctor lewat aplikasi Vidio. (Dok. Vidio)

Dalam drama Ghost Doctor, Go Seung Tak (Kim Bum) dan Cha Young Min (Rain) akan menjadi partner bromance. Cha Yong Min yang mendapat julukan “si tangan emas” merasuki tubuh Go Seung Tak, “si tangan jelek”. Awalnya mereka sulit beradaptasi karena keduanya memiliki kepribadian dan kemampuan yang berbeda. 

Cha Young Min dengan sifat egoisnya, sementara Seung Tak dengan sifatnya yang tidak sopan ditambah dengan kemampuannya yang sangat minim sebagai seorang dokter. Namun lama kelamaan mereka mampu membangun chemistry yang baik bahkan saling akrab. 

Menampilkan Gaya Hidup dalam Dunia Kedokteran

Ghost Doctor
Saksikan drakor Ghost Doctor secara gratis di Vidio. (Dok. Vidio)

Seperti yang disebutkan sebelumnya, bahwa Ghost Doctor berlatar belakang pada dunia kedokteran dan dunia medis. Drama ini sangat menggambarkan bagaimana kehidupan dalam dunia kedokteran yang cukup intens.

Setiap hari mereka harus berhadapan dengan pasien, serta tanggung jawab antara hidup dan mati ada di tangan para dokter. Meskipun hanya cerita fiksi, namun Ghost Doctor mampu mengemas cerita dan suasana rumah sakit dengan sangat baik.

Berkenalan dengan “Hantu Koma”

Ghost Doctor
Nonton serial Ghost Doctor hanya di aplikasi Vidio. (Dok. Vidio)

Hantu koma adalah sebutan untuk jiwa yang berada di antara hidup dan mati. Meskipun judul dramanya adalah Ghost Doctor, hantu-hantu ini bukan seperti orang yang sudah meninggal melainkan hanya rohnya saja yang keluar dari tubuh manusia. 

Roh-roh ini akan masuk ke tubuh pasien yang tidak sadarkan diri dan belum meninggal, dan mereka akan menceritakan kisahnya melalui perantara tubuh pasien yang dimasuki. Salah satunya adalah dokter Cho Young Min dan Go Seung Tak. 

Itu tadi tiga fakta menarik yang jadi alasan kenapa wajib nonton Ghost Doctor. Tunggu apalagi? Yuk, nonton Ghost Doctor sub Indo hanya di aplikasi Vidio. 

Penulis: Nida Zhafira P. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya