Berapa Harga untuk Menebus Jet Darat Milik Michael Schumacher?

Jet darat yang merupakan mobil balap yang pernah digunakan Michael Schumacher di ajang F1 siap dilelang.

oleh Rio Apinino diperbarui 12 Sep 2015, 16:00 WIB
Diterbitkan 12 Sep 2015, 16:00 WIB
Ferrari F310B
Ferrari F310B (Foto: Carscoops).

Liputan6.com, Jakarta Tidak banyak jet darat Formula One (F1) yang pernah dilelang. Selain tidak mungkin digunakan untuk jalan biasa, harganya pun dipastikan akan sangat mahal.

Tetapi baru-baru ini, salah satu perusahaan lelang asal Jerman dikabarkan siap menjual mobil balap F1 dari tim Ferrari. Tidak tanggung-tanggung, apa yang akan mereka jual adalah mobil balap milik Michael Schumacher.

Melansir Carscoops, mobil balap yang dinamakan Ferrari F310B ini pernah digunakan si raja balap pada kompetisi tahun 1997. Selama 10 tahun, mobil ini disimpan oleh seorang pekerja Ferrari.

Menariknya, meskipun sudah lumayan berumur, jet darat ini masih sangat lengkap bagian-bagian mobilnya. Termasuk juga kelengkapan dalam hal kelengkapan dokumen.

Dalam hal teknis, mobil balap ini dilengkapi dengan mesin V10 berkapasitas 3.000 cc. Mesin yang secara resmi dinamakan Ferrari Tipo046/2 disandingkan dengan transmisi 6 percepatan atau 7 percepatan semi automatic sequential.

Ferrari F310B ini diprediksi akan terjual tidak kurang dari US$ 733.187 atau sekira Rp 10,4 miliar (Kurs: Rp 14.285/US$). Jadi tertarik?

(rio/gst)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya