Warna Favorit Valentino Rossi Hiasi Livery Motor Balap Tim Pertamina Enduro VR46 Racing

Pertamina Enduro VR46 Racing resmi memperkenalkan livery mereka untuk MotoGP 2024. Motor balap dengan perpaduan warna kuning-putih dan merah ini akan menjadi tunggangan Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio.

oleh Tim Otomotif diperbarui 26 Jan 2024, 12:01 WIB
Diterbitkan 26 Jan 2024, 12:01 WIB
Pertamina Enduro VR46 Racing
Pertamina Enduro VR46 Racing perkenalkan livery baru pada motor balapnya untuk MotoGP 2024.

Liputan6.com, Jakarta - Pertamina Enduro VR46 Racing resmi memperkenalkan livery mereka untuk MotoGP 2024. Motor balap dengan perpaduan warna kuning-putih dan merah ini akan menjadi tunggangan Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio. 

Seperti kita tahu, Pertamina Enduro resmi menjalin kerja sama dengan VR46 Racing Team. Lewat kemitraan yang terjalin, nama dan logo Pertamina Enduro menempel di motor dan baju balap tim milik Valentino Rossi.

Kolaborasi ini berjalan selama tiga tahun ke depan. Pertamina Enduro menggantikan sponsor sebelumnya, Mooney.

Hadirnya Pertamina Enduro sebagai sponsor utama sangat mempengaruhi corak motor VR46 Racing Team tahun ini. Jika sebelumnya berwarna hitam kuning, kini menjadi putih, kuning, merah.

Ambisi tim Pertamina Enduro VR46 Racing ditunjukkan melalui desain grafis yang modern dan inovatif. Inspirasi ini mengingatkan kembali kenangan kita bersama Valentino Rossi.

Desain karya Aldo Drudi melalui Drudi Performance, terpampang pada fairing motor Ducati dengan 'Fluo Stream'. Motif tersebut menampilkan warna kuning ciri khas Vale.

Corak hitam menghilang untuk memberi ruang bagi bayangan dari kuning neon menjadi putih, ditampilkan dalam bentuk percikan, listrik, sebagai konsep lifestyle yang terbaru.

“Genap 10 tahun kami mengerjakan proyek ini. Pada awalnya saya yakin bahwa MotoGP bukanlah tujuan kami yang sebenarnya, orang-orang di sekitar saya banyak yang mendorong, Uccio termasuk yang pertama. Segalanya berjalan baik sejak awal hingga akhir tahun. Kemenangan pertama di MotoGP Argentina berarti terwujudnya impian kami,” kata Rossi di Palazzo dei Congressi in Riccione, Emilia-Romagna, Rabu (24/1/2024).

“Banyak hal baru menanti kami di musim 2024. Partner baru, pembalap baru bersama Bez, Fabio, dan paket teknis dengan level tertinggi. Saya sangat senang kerja sama dengan Pertamina Enduro, fans Indonesia selalu menaruh kasih sayang dan rasa hormat yang besar terhadap saya. Marco dan Fabio adalah pasangan baru, tapi mereka adalah dua rider yang sangat cepat. Musim dingin sudah berlalu dan saya benar-benar tidak sabar untuk menantikan aksi mereka di trek Malaysia dan Qatar di awal musim ini," sambungnya.

Efek luminous baru dari VR46 Racing Team menciptakan suasana yang tepat untuk menyambut seluruh jajaran PT Pertamina Lubricants dari Indonesia ke Italia.

Werry Prayogi, Direktur Utama PT Pertamina Lubricants merasa bangga dan bahagia dalam momentum bersejarah ini. Sebab pertama kalinya perusahaan pelat merah menjadi sponsor utama sebuah tim MotoGP.

"Kami tentu sangat bangga dengan capaian kerja sama bersama VR46 Racing Team. Kami sangat optimis tim ini bisa tumbuh secara signifikan dan mendobrak posisi menjadi yang tak terkalahkan di dunia balap. Sebagai perusahaan terdepan di Indonesia, kami meningkatkan standar kemampuan dengan memposisikan diri di panggung global. Kemitraan yang tercipta tidak hanya sebatas sponsorship, namun juga sebagai wujud kolaborasi antara dua entitas yang saling berbagi visi untuk tumbuh bersama. Baik Pertamina Lubricants dan VR46 Racing Team diharapkan menjadi pemain yang berpengaruh di dunia balap global. Kami berkomitmen untuk bekerja keras dan melakukan upaya terbaik dalam mewujudkan mimpi kami. Kami sangat yakin bahwa kami akan mencapai mimpi tersebut," yakin Werry.

 

Punya Modal Kuat

Sebagai informasi, tahun lalu tim VR46 Racing tampil sangat kuat sepanjang musim, terutama dengan Bezzecchi yang sempat bermain di puncak klasemen di paruh pertama. Tahun ini mereka kedatangan pembalap baru, Diggia yang menggantikan pembalap Italia lainnya, Luca Marini.

Marini memilih pindah ke tim pabrikan Repsol Honda, memberikan ruang bagi Diggia. Rider Italia berusia 25 tahun berkembang pesat dan siap menjalani musim ketiganya di MotoGP 2024.

Baik Bezzecchi maupun Diggia, keduanya sama-sama sudah pernah menang dan ini menjadi modal kuat untuk tampil kompetitif di musim 2024.

Dan mulai musim 2024 hingga 2026 logo produk pelumas Pertamina Lubricants, Pertamina Enduro ditampilkan pada motor Ducati Desmosedici GP23 yang dikendarai Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio.

Logo Pertamina Enduro juga disematkan pada baju balap, helm, technical space, serta dalam semua visual, aset brand, dan juga material komunikasi dari VR46 Racing Team.

Sumber: Oto.com

Motogp
Infografis MotoGP Indonesia Mandalika 2022. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya