Menikmati Festival Cheung Chau Bun di Hong Kong

oleh Fatkhur Rozaq Rosyidi, diperbarui 04 Mei 2017, 19:45 WIB
Diterbitkan 04 Mei 2017 19:45 WIB
Melihat Festival Cheung Chau Bun di Hong Kong
Festival ini diadakan oleh masyarakat di pulau kecil yang berada sekitar 10 kilometer dari Pulau Hong Kong yang bernama Pulau Cheung Chau
Foto 1 dari 6
Melihat Festival Cheung Chau Bun di Hong Kong
Penduduk setempat menyiapkan hantu kertas untuk Festival Cheung Chau Bun di Hong Kong (5/3). Festival ini diadakan setaiap tahun sekali pada bulan empat tahun penanggalan China. (AP Photo/Vincent Yu)
Foto 2 dari 6
Menikmati Festival Cheung Chau Bun di Hong Kong
Sejumlah warga menyiapkan patung dewa saat Festival Cheung Chau Bun di Hong Kong (5/3). Festival ini diadakan oleh masyarakat di pulau kecil yang berada sekitar 10 kilometer dari Pulau Hong Kong yang bernama Pulau Cheung Chau. (AP Photo/Vincent Yu)
Foto 3 dari 6
Menikmati Festival Cheung Chau Bun di Hong Kong
Penduduk setempat membawa bendera saat merayakan Festival Cheung Chau Bun di Hong Kong (5/3). Dulunya, festival ini digelar sebagai bentuk permohonan perlindungan dewa karena seringnya penyerangan yang dilakukan oleh para bajak laut. (AP Photo/Vincent Yu)
Foto 4 dari 6
Menikmati Festival Cheung Chau Bun di Hong Kong
Sejumlah anak-anak mengenakan kostum diarak saat perayaan Festival Cheung Chau Bun di Hong Kong (5/3). Pada saat melakukan festival ini masyarakat pulau Cheung Chau membawa sebuah patung dewa Pak Tai dari satu desa ke desa lain. (AP Photo/Vincent Yu)
Foto 5 dari 6
Menikmati Festival Cheung Chau Bun di Hong Kong
Warga mengambil gambar anak-anak yang mengenakan kostum saat perayaan Festival Cheung Chau Bun di Hong Kong (5/3). Tujuan perayaan ini agar dewa bisa menghilangkan roh jahat yang ada di pulau tersebut. (AP Photo/Vincent Yu)
Foto 6 dari 6
Menikmati Festival Cheung Chau Bun di Hong Kong
Sejumlah warga memakan roti atau bun saat perayaan Festival Cheung Chau Bun di Hong Kong (5/3). Festival ini diadakan di pulau kecil yang berada sekitar 10 kilometer dari Pulau Hong Kong yang bernama Pulau Cheung Chau. (AP Photo/Vincent Yu)