FOTO: Krisis Lahan Pemakaman Jenazah dengan Protokol COVID-19

oleh Johan Fatzry, diperbarui 03 Jan 2021, 14:30 WIB
Diterbitkan 03 Jan 2021 14:30 WIB
Krisis Lahan Pemakaman Jenazah dengan Protokol COVID-19
TPU khusus jenazah Covid-19 di Pondok Ranggon telah terisi penuh. Kini sejumlah jenazah Covid-19 dimakamkan di kawasan TPU Tegal Alur.
Foto 1 dari 7
Krisis Lahan Pemakaman Jenazah dengan Protokol COVID-19
Petugas melakukan pemakaman dengan prosedur Covid-19 di TPU Tegal Alur, Jakarta, Minggu (3/12/2021). TPU khusus jenazah Covid-19 di Pondok Ranggon telah terisi penuh, baik untuk jenazah muslim maupun nonmuslim. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Foto 2 dari 7
Krisis Lahan Pemakaman Jenazah dengan Protokol COVID-19
Petugas dibantu alat berat saat melakukan pemakaman dengan prosedur Covid-19 di TPU Tegal Alur, Jakarta, Minggu (3/12/2021). Kini sejumlah jenazah Covid-19 dimakamkan di kawasan TPU Tegal Alur. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Foto 3 dari 7
Krisis Lahan Pemakaman Jenazah dengan Protokol COVID-19
Petugas menyiram makam jenazah Covid-19 usai melakukan pemakaman dengan prosedur Covid-19 di TPU Tegal Alur, Jakarta, Minggu (3/12/2021). Sebelumnya, total kasus positif Covid-19 di Indonesia hingga Sabtu (2/12) sebanyak 758.473 kasus. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Foto 4 dari 7
Krisis Lahan Pemakaman Jenazah dengan Protokol COVID-19
Petugas mengangkat peti jenazah Covid-19 untuk dimakamkan dengan prosedur covid 19 di TPU Tegal Alur, Jakarta, Minggu (3/12/2021). Sebanyak 625.518 kasus dinyatakan sembuh dan 22.555 orang meninggal dunia. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Foto 5 dari 7
Krisis Lahan Pemakaman Jenazah dengan Protokol COVID-19
Petugas melakukan pemakaman dengan prosedur Covid-19 di TPU Tegal Alur, Jakarta, Minggu (3/12/2021). DKI Jakarta menjadi provinsi yang paling banyak melaporkan kasus harian tertinggi hingga 1.894 kasus. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Foto 6 dari 7
Krisis Lahan Pemakaman Jenazah dengan Protokol COVID-19
Suasana makam jenazah Covid-19 di TPU Tegal Alur, Jakarta, Minggu (3/12/2021). Pada peringkat kedua kasus harian tertinggi adalah Jawa Barat dengan total 1.167 kasus. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Foto 7 dari 7
Krisis Lahan Pemakaman Jenazah dengan Protokol COVID-19
Suasana makam jenazah Covid-19 di TPU Tegal Alur, Jakarta, Minggu (3/12/2021). Posisi ketiga adalah Jawa Tengah dengan 971 kasus. (Liputan6.com/Angga Yuniar)