Gempa Magnitudo 6,7 di Ekuador Bikin Dermaga Hancur

oleh Johan Fatzry, diperbarui 20 Mar 2023, 13:00 WIB
Diterbitkan 20 Mar 2023 13:00 WIB
Gempa Magnitudo 6,7 di Ekuador Bikin Dermaga Rusak
Gempa berkekuatan magnitudo 6,7 mengguncang kawasan Ekuador. Survei Geologi AS melaporkan gempa berpusat di lepas pantai. Pantai Pasifik, sekitar 50 mil (80 kilometer) selatan Guayaquil. Gempa tersebut menewaskan sedikitnya 15 orang dan melukai lebih dari 445 lainnya. Empat belas meninggal di Ekuador, dan satu di Peru.
Foto 1 dari 6
Gempa Magnitudo 6,7 di Ekuador Bikin Dermaga Rusak
Museum Kelautan Puerto Bolivar dan dermaga terlihat runtuh di atas air setelah gempa bumi, di Puerto Bolivar, Ekuador, Minggu, 19 Maret 2023. (AP Photo/Cesar Munoz)
Foto 2 dari 6
Gempa Magnitudo 6,7 di Ekuador Bikin Dermaga Rusak
Survei Geologi AS melaporkan gempa berkekuatan sekitar 6,8 berpusat di lepas pantai. Pantai Pasifik, sekitar 50 mil (80 kilometer) selatan Guayaquil. (ARIEL SUAREZ / AFP)
Foto 3 dari 6
Gempa Magnitudo 6,7 di Ekuador Bikin Dermaga Rusak
Gempa kuat mengguncang kota ini, merobohkan rumah dan bangunan di sepanjang pantai dan sejauh dataran tinggi Ekuador dan bahkan sebagian Peru. (AP Photo/Cesar Munoz)
Foto 4 dari 6
Gempa Magnitudo 6,7 di Ekuador Bikin Dermaga Rusak
Gempa tersebut, yang dilaporkan Survei Geologi AS berkekuatan 6,8, menewaskan sedikitnya 15 orang dan melukai lebih dari 445 lainnya. Empat belas meninggal di Ekuador, dan satu di Peru. (ARIEL SUAREZ / AFP)
Foto 5 dari 6
Gempa Magnitudo 6,7 di Ekuador Bikin Dermaga Rusak
Ekuador sangat rentan terhadap gempa bumi. Pada 2016, gempa yang berpusat lebih jauh ke utara di Pantai Pasifik menewaskan lebih dari 600 orang. (ARIEL SUAREZ / AFP)
Foto 6 dari 6
Gempa Magnitudo 6,7 di Ekuador Bikin Dermaga Rusak
Pemerintah Ekuador mengeluarkan deklarasi darurat yang mencakup jalan-jalan di Azuay, di mana puing-puing gempa memutus beberapa jalan dan memperburuk kondisi yang sudah buruk akibat hujan badai musim dingin. (ARIEL SUAREZ / AFP)