Mengecek Kesehatan Status Vaksinasi PMK Hewan Kurban Lewat Aplikasi PHK

oleh Johan Fatzry, diperbarui 24 Jun 2023, 10:05 WIB
Diterbitkan 24 Jun 2023 10:05 WIB
Hewan Kurban
Kementerian Pertanian telah meluncurkan aplikasi Identik PKH (Peternakan Kesehatan Hewan). Aplikasi ini sangat berguna untuk mengecek kesehatan serta status vaksinasi penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan kurban.
Foto 1 dari 7
Hewan Kurban
Pedagang melakukan scan barcode untuk mengetahui hewan kurbannya sudah memenuhi syarat sertifikasi di lapak penjual hewan kurban Cakung, Jakarta, Jumat (23/6/2023). (merdeka.com/imam buhori)
Foto 2 dari 7
Hewan Kurban
Kementerian Pertanian telah meluncurkan aplikasi Identik PKH (Peternakan Kesehatan Hewan). (merdeka.com/imam buhori)
Foto 3 dari 7
Hewan Kurban
Aplikasi ini sangat berguna untuk mengecek kesehatan serta status vaksinasi penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan kurban. (merdeka.com/imam buhori)
Foto 4 dari 7
Hewan Kurban
Terlebih, saat ini hewan ternak bisa digunakan untuk kurban jika sudah divaksin PMK minimal satu kali. (merdeka.com/imam buhori)
Foto 5 dari 7
Hewan Kurban
Aplikasi yang dapat diunduh melalui Google PlayStore tersebut menampilkan informasi data seperti unit usaha, pemilik, kandang, kartu ternak, mutasi, pakan, produksi susu, perkawinan, sampai buku lahir hewan ternak. (merdeka.com/imam buhori)
Foto 6 dari 7
Hewan Kurban
Aplikasi ini tak hanya bisa diakses oleh para pedagang atau peternak, tetapi juga para calon pembeli hewan kurban. (merdeka.com/imam buhori)
Foto 7 dari 7
Hewan Kurban
Cara memakai aplikasi ini cukup mudah, pengguna hanya perlu melakukan scan QR code yang dipasang pada anting atau 'ear tag' hewan kurban. Nantinya, akan muncul kondisi kesehatan dan status vaksinasi PMK pada hewan kurban yang dipilih.(merdeka.com/imam buhori)