Nasi Tumpeng dari Polisi untuk TNI

Kapolresta Solo bersama jajarannya merayakan HUT ke-74 TNI dengan mengerjai pimpinan Kodim 0735/Solo dan Danrem 074/Warastratama Surakarta. Dua pimpinan TNI itu dihadiahi kue tar dan nasi tumpeng

oleh Fajar Abrori diperbarui 05 Okt 2019, 15:00 WIB
Diterbitkan 05 Okt 2019, 15:00 WIB
Kejutan HUT TNI
Kapolresta Solo AKBP Andy Rigai memberikan kejutan kepada Danrem 074/Warastratama Surakarta, Kolonel Inf Rafael Granada Baay saat peringtai HUT ke-74 TNI.(Liputan6.com/Fajar Abrori)

Liputan6.com, Solo - Kapolresta Solo AKBP Andy Rifai bersama jajarannya menggeruduk markas Kodim 0735/Solo dan Korem 074/Warastratama Surakarta untuk memberikan kejutan HUT ke-74 TNI. Tak pelak kehadiran rombongan polisi itu membuat pimpinan dua institusi militer itu menjadi kaget.

Awalnya Kapolresta Solo dan jajaranya mendatangi markas Kodim 0735/Surakarta yang terletak di Jalan Ahmad Yani Solo pada Jumat sore, 04 Oktober 2019. Komandan Kodim (Dandim) 0735/Solo  Letkol Inf Wiyata Sempana Aji sempat kaget karena tidak mengira akan mendapatkan kejutan saat HUT ke-74 TNI.

Dalam kesempatan itu, Kapolresta Solo membawa nasi tumpeng lengkap dengan tulisan ucapan selamat ulang tahun ke-74 TNI. Selanjutnya, Dandim memotong nasi tumpeng dan dibagikan kepada Kapolresta dan jajarannya. Setelah itu baik jajaran TNI maupun polisi yang hadir langsung makan bersama gunungan nasi kuning itu.

Setelah puas memberikan surprise kepada Dandim 0735/Surakarta, Kapolresta Solo AKBP Andy Rifai memberikan kejutan kepada Komandan Korem (Danrem) 074/Warastratama Surakarta Kolonel Inf Rafael Granada Baay di kantornya pada malam harinya. Kedatangan rombongan Kapolresta Solo sambil membawa kue tar ulang tahun. Usai prosesi tiup lilin, kue tersebut dipotong dan dibagikan kepada jajaran TNI dan Polri.

Janjian Rapat

Kapolresta Solo AKBP Andy Rifai mengatakan keluarga besar Polresta Solo memberikan kejutan kepada renak-rekan TNI yang sedang merayakan HUT ke-74 TNI yang jatuh pada tanggal 5 Oktober 2019. Hanya saja pihaknya memberikan kejutan tersebut pada hari menjelang hari ulang tahun, yakni Jumat, 4 Oktober 2019.

“Kita ngasih surprise baik ke Kodim maupun Korem karena sahabat kita, rekan-rekan TNI sedang merayakan ultahnya yang ke-74 tahun. Kita kasih surprise, kita kirim nasi tumpeng dan kue tar,” kata dia di Solo, Sabtu, 5 Oktober 2019.

Kejutan tersebut terbilang sukses, pasalnya dua pimpinan TNI itu tidak menduga akan mendapatkan kado seperti itu. Bahkan, Andy mengaku dirinya memang sejak awal sudah janjian bertemu untuk membahas rapat bersama dua pimpinan itu. Hanya saja, ia tidak memberitahukan rencana sebenarnya pertemuan itu untuk memberikan sebuah kejutan di hari istimewa TNI.

 “Ketika saya datang dikira benar-benar mau koordinasi untuk urusan apa karena dua anggota saya sudah lebih duluan datang. Jadi mereka kaget ternyata kedatangan kami tidak untuk koordinasi namun malah memberikan kejutan ulang tahun,” ucapnya.

Dalam ulang tahun TNI, Andi pun mendoakan supaya kedepannya tetap kompak dan bersinergi dengan polisi dan masyarakat. “Harapnnya seperti tema HUT TNI, professional dan menjadi kebanggan rakyat dan juga harapannya ,” harapnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya