Liputan6.com, Tokyo, Jepang Film horor Jepang bertajuk Ju-on atau yang juga dikenal dengan The Grudge, berencana untuk merilis judul terbarunya, Ju-on: Owari no Hajimari (The Grudge: Beginning of the End). Sebuah teaser alias cuplikan trailer pun dipamerkan melalui YouTube.
Teaser perdana yang muncul pada akhir pekan lalu itu, tidak menampilkan banyak adegan filmnya. Akan tetapi, teaser tersebut justru lebih mengutamakan sebuah jajak pendapat yang diambil pada 2014.
Dilansir dari Anime News Network, hasil jajak pendapat yang disombongkan dalam teaser tersebut merupakan daftar lima besar 'Film Seri Horor Terseram' yang paling laris di Jepang.
Di situ, disebut juga judul-judul film horor lain berdasarkan urutannya: 5) Paranormal Activity, 4) One Missed Call, 3) Saw, 2) Ring, dan 1) Ju-on.
Nozomi Sasaki yang pernah tampil dalam Tenshi no Koi dan Dohyo Girl akan bermain sebagai guru sekolah bernama Yui yang menginvestigasi rumah salah satu muridnya, Toshio Saeki (Kai Kobayashi) yang tidak pernah masuk. Berkunjung ke rumah sang anak, Yui pun menghidupkan kembali kisah horor yang terjadi 10 tahun lalu di tempat tinggal Toshio.
Adaptasi Hollywood Juon dibuat pada 2004 dengan judul The Grudge dan dibintangi oleh aktris ternama Sarah Michelle Gellar. Beberapa sekuel di Jepang dan Hollywood juga sempat tayang beberapa tahun lalu.
Juon: Owari no Hajimari (The Grudge: Beginning of the End) akan memulai syuting pada pekan ini dan dijadwalkan untuk tayang di bioskop Jepang pada 28 Juni 2014.
Ju-on: The Grudge Promosikan Film Baru dengan 'Kesombongan'
Film baru Ju-on menyombongkan sebuah jajak pendapat di Jepang terkait film-film horor terlaris.
Diperbarui 18 Mar 2014, 13:30 WIBDiterbitkan 18 Mar 2014, 13:30 WIB
Film baru Ju-on menyombongkan sebuah jajak pendapat di Jepang terkait film-film horor terlaris.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Kemacetan Horor di Tanjung Priok, Truk Tempuh Belasan Jam untuk Jarak 10 Km
Ridwan Kamil Resmi Laporkan Lisa Mariana ke Bareskrim Polri
8 Potret Jennifer Coppen Gelar Ritual Melaspas di Bali, Rumah Baru Kamari
Rekomendasi 7 Model Gamis Terbaru Kombinasi Batik 2025, Simpel tapi Tetap Berkelas
VIDEO: Hari Keenam Pencarian, Tim SAR Gabungan Temukan Jasad Korban Longsor Subang
Donald Trump Bakal Tutup 27 Misi Diplomatik Asing, Kabarnya Termasuk Konsulat di Indonesia
VIDEO: Motor Ditarik, Ormas Bentrok dengan Penagih Utang
Penyebab Bulu Ketiak Cepat Tumbuh dan Cara Mengatasinya
A Wishful Market, Lebih dari Sekadar Acara Galang Dana bagi Pasien Penyakit Kritis
Cedera Jorge Martin Lebih Parah dari Dugaan Awal, Alami 11 Patah Tulang Rusuk
Wagub Jabar Dorong Percepatan Pendataan Penyandang Disabilitas
Buntut Bentrokan Debt Collector dan Ormas di Depok, 2 Orang Ditetapkan Tersangka