Liputan6.com, Jakarta Ustad Guntur Bumi (UGB) resmi menyandang status tersangka atas laporan polisi yang dilakukan para mantan pasiennya. Setelah UGB, mantan pasien pun membidik sosok yang lain; Puput Melati. Laporan polisi terhadap Puput diakui oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto.
"Memang ada yang melaporkan (Puput Melati), tapi kami belum mendalami," kata Rikwanto di kantornya, Selasa (26/4/2014).
Laporan polisi yang dimaksud Rikwanto ialah laporan yang dimasukkan pengacara Andar Situmorang pekan lalu. "Saya laporkan UGB dengan tuduhan tindak pidana pencucian uang. Korbannya ibu Siti Aminah, dia mantan pasien UGB. Kerugian Rp 152 juta," kata Andar ketika itu. Selain melaporkan UGB, Andar juga memasukkan nama Puput Melati. Alasannya, Puput merupakan oknum yang turut menikmati hasil pencucian uang yang dilakukan UGB.
Hal ini mengingatkan kasus yang menjerat Ferry Setiawan, suami Eddies Adelia. Polisi yang menyangka Ferry melakukan pencucian uang turut serta menyeret Eddies Adelia. Sempat muncul isu Eddies bakal jadi tersangka meski hal itu tak pernah terbukti.
Soal adanya kaitan antara kasus UGB dengan Puput Melati, salah satu tim kuasa hukum UGB, Yasin Hasan, menyangsikannya. "Nggak ada hubungannya Puput dalam masalah ini, terlalu jauh," tangkis Yasin.Â
Setelah UGB, Giliran Puput Melati Dilaporkan Polisi
UGB kembali dilaporkan mantan pasiennya Siti Aminah yang mengalami kerugian sebesar Rp 125 juta.
diperbarui 29 Apr 2014, 18:10 WIBDiterbitkan 29 Apr 2014, 18:10 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Habib Novel Bagikan Amalan Penyembuh 99 Penyakit dan Masalah dari Rasulullah, Bacaannya Pendek
Polisi Periksa 10 Saksi dalam Kasus Pembunuhan Siswi MI di Banyuwangi
Korlantas Polri Ungkap Penyebab Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang
3 Hal yang Harus Diperbaiki Timnas Indonesia Jelang Lawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Hari Toleransi Internasional, Simak Rekomendasi Film Tentang Toleransi
Jumat Curhat, Duduk Santai Polisi Dengar Curhatan Warga soal Ragam Masalah
4 KO Terbaik ONE Friday Fights 87, Petarung 17 Tahun Petik Kemenangan di Debut
Ini Langkah Imigrasi Balikpapan Bangun Komunikasi dengan Media Massa
Peran Vital Perusahaan Mid-Market dalam Ekosistem Bisnis Global
Hukum Ziarah Kubur Menurut UAH, Apa Hubungannya dengan Hari Jumat?
Lawan Kemiskinan, Kepala BP TASKIN Resmikan Rumah Produksi Gizi
Tahapan Krusial, Polda Riau Cek Kesiapan Polres Rohul Sukseskan Pilkada