Lihat Aksi Menggemaskan Anak Zaskia Mecca di Catwalk

Begini pose Kala Madali saat jalan di catwalk.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 29 Apr 2016, 21:00 WIB
Diterbitkan 29 Apr 2016, 21:00 WIB
Lucunya Anak Zaskia Mecca Bicara Bahasa Jawa
Zaskia Mecca mengunggah video lucu Kala Madali yang berdialeg dan berbicara bahasa jawa.

Liputan6.com, Jakarta - Putri kedua Zaskia Mecca, Kala Madali, memang sering kali membuat gemas netizen. Tak seperti kakaknya, Kana Sybilla, yang kerap bertingkah laku manis dan anggun, sifat Kala justru berbanding terbalik dari kakaknya.

[Foto: Instagram Zaskia Mecca]

Melalui akun Instagram, Zaskia memamerkan aksi lucu Kala yang sedang beraksi di catwalk, "Susyeeehhhh lii jadi model catwalk maah 😹😹 @kalamadali #kala," tulisnya pada Jumat (29/4/2016).

Dalam video dengan durasi beberapa detik itu, Kala, yang juga akrab disapa Alali, terlihat mengenakan busana adat berwarna hijau daun lengkap dengan kain batiknya. Dengan ekspresi wajah yang agak bingung, ia pun mulai berjalan-jalan kecil di catwalk yang beralaskan karpet merah itu.

Yang membuat lucu, gadis mungil berusia tiga tahun ini tak menunjukkan pose yang anggun layaknya seorang model. Kala sempat terlihat menghisap jempolnya, bahkan sampai mengangkat kain batiknya beberapa kali. Dalam video itu juga nampak sosok VJ Daniel. 

[Foto: Instagram Zaskia Mecca]

Melihat unggahan ini, para netizen ramai-ramai menanggapi aksi lucu Kala, "Kalo @kana.sybilla mahh psti khatamm lahh ini si abonn di suruh jadi modell, biaa @zaskiadyamecca emank paling jago jebakk si @kalamadali hahahahaa," tulis @sryalwifattah.

"Alali pantese suk dibelakang layar wae...kyo bapake wae yo liiii...wkwkwkwk," kata pemilik akun @ikhsan.darte. "Antara malu dan takuut.. 😂 hyaa ampun abon empreeettt @kalamadali aduuh aduuhh kamu lucuu bangettt," tambah @ns.fadilla. (ufa)

 

Susyeeehhhh lii jadi model catwalk maah 😹😹 @kalamadali #kala

A video posted by Zaskia Adya Mecca (@zaskiadyamecca) on

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya