6 Personel Boyband KPop yang Gemar Pamer Tubuh <i>Six pack</i>

Ramai-ramai personel boy band KPop ini memamerkan tubuh sixpack-nya di publik hanya untuk menyenangkan penggemarnya.

oleh Liputan6 diperbarui 01 Okt 2013, 14:10 WIB
Diterbitkan 01 Okt 2013, 14:10 WIB
6-artis-kpop-131001b.jpg
Melihat sosok idola hallyu, khususnya seleb pria asal negeri Ginseng, saja sudah membuat jantung KPop-ers berdegup sangat cepat. Lalu, bagaimana jika menyaksikan seksinya idola hallyu tanpa busana?

Ramai-ramai personel boy band KPop ini memamerkan tubuh sixpack-nya di publik hanya untuk menyenangkan penggemarnya. Hal itu tentu saja membuat fans lumer. Beberapa dari personel boy band ini memang sangat rajin membuka baju. Siapa saja mereka?


1. Taeyang `Big Bang`

Di antara personel Big Bang, hanya Taeyang yang menjadikan topless sebagai hobi. Bayangkan saja, dalam beberapa acara hingga tampil di atas panggung, Taeyang sangat senang merobek kaos yang dikenakannnya. Atau tiba-tiba Taeayang melepaskan atasan yang dikenakannya.

Taeyang secara tak langsung mengakui dirinya memang menyukai tubuhnya tak tertutup dnegan baju. Pasalnya, otot-otot kekar di lengan dan perutnya jadi terlihat semakin jelas.





2. Siwon `Super Junior`

Siwon memang jarang terlihat topless. Namun, sesekali personel Super Junior itu juga memamerkan tubuh sixpack-nya. Baru-baru ini Siwon menerima tentangan saat muncul di acara variety show Infinite Challenge untuk tampil topless.



Siwon juga memamerkan tubuh seksinya dalam drama King of Dramas. Beberapa foto yang beredar memperlihatkan Siwon yang sedang berjalan di taman dengan hanya memakai celana panjang warna hitam. Sementara, kemeja putih yang dikenakannya hanya dipegangnya erat-eart.





3. Chansung `2PM`

Tak beda jauh dengan Siwon, Chansung juga memamerkan tubuh seksinya dalam sebuah adegan drama My Girlfriend is an Agent atau biasa dikenal dengan Level 7 Civil Servant. Dalam pengambilan gambar, foto menunjukkan Chansung tengah beristirahat setelah ia berlatih di sasana olahraga.

Chansung memamerkan foto perut sixpack-nya. Ia mengangkat kaus kutangnya, lalu keringatnya mengucur. Tentu saja, pemadangan langka tersebut membuat penggemarnya lumer.





4. Changmin `2AM`

Lee Changmin yang merupakan personel group balada 2AM memang neda. Mungkin jarang penyanyi balada memamerkan tubuh six pack-nya. Namun, Changmin dengan bangga menunjukkan tubuh seksinya.

Changmin menanggalkan pakainnya atas yang dikenakannya dalam pemotretan majalah ternama. Ia hanya mengenakan celana jeans. Dengan pose memegang celan jeansnya sehingga celana dalam yang dikenakannya sedikit terlihat.




5. Henry `Super Junior-M`

Henry pun tampil topless hanya untuk pemotretan saja. Henry muncul sebagai model untuk majalah fashion terkemuka CeCi. Bentuk tubuh Henry juga mencengangkan penggemar. Selama ini, Henry dikenal sebagai anggota Super Junior-M yang mempunyai wajah imut dan terlihat manis

Tampak perut six pack Henry yang membentuk sempurna ditambah otot di bagian lengannya yang juga terlihat menonjol menunjukkan jika ia rajin melakukan latihan otot dan latihan beban.





6. Jay Park

Jay Park termasuk salah satu idola yang gemar memamerkan tubuhnya. Mantan personel 2PM ini kerap kali topless dalam berbagi kegiatan. Mulai drai aksi panggungnya hingga cover untuk album terbarunya.

Tak beda jauh dengan Taeyang, Jay Park memgaku dirinya senang memamerkan tubuh sx pack di ahadapan publik. Otot lengan dan perutnya terbentuk dengan sempurna berkat latihan yang selama ini dijalaninya.(Des)




Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya