Jelang Dinikahi Ruben Onsu, Wenda Terluka

Menjelang pernikahannya dengan Ruben Onsu, Wenda Tan merasakan sedikit luka.

oleh Julian Edward diperbarui 22 Okt 2013, 14:36 WIB
Diterbitkan 22 Okt 2013, 14:36 WIB
ruben-2-131008c.jpg
Dalam hitungan jam, pasangan Ruben Onsu dan Wenda Tan akan memulai prosesi pemberkatan pernikahan di Nusa Dua, Bali. Namun, detik-detik jelang hari berbahagia itu, ada luka kecil di dahi Wenda. Kenapa?

Tapi, jangan berpikir macam-macam dulu. Dahi Wenda tergores karena secara tak sadar ia garuk saat tertidur. "Biasanya dia itu kalau nervous suka gatal-gatal. Nah pas tidur mungkin dia tidak sadar menggaruk dahinya, jadi tergores," tutur manajer Wenda, Nanda Persada, saat dihubungi wartawan via telepon, Selasa (22/10/2013).

Untungnya, luka itu tak mengurangi kecantikan Wenda. Menurut jadwal, prosesi pemberkatan akan dimulai sekitar pukul 15.30 WITA. Hingga saat ini, beberapa teman selebriti sudah mulai terlihat seperti Indra Bekti, Ivan Gunawan, Panda, Irfan Hakim, Tike Priyatnakusuma, dan banyak lagi.

Seusai janji Ruben, pada prosesi pemberkatan, hanya akan ada sedikit tamu yang diundang. Jumlahnya tak lebih dari 150 orang. Ruben beralasan, ia ingin pernikahannya terlihat sederhana dan romantis.

"Untuk konsepnya pernikahan saya white party, simple saja, nggak mau terlalu glamour, ini kesepakatan saya dengan Wenda. Jadi kami berdua yang atur," ujar Ruben. (fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya