Skolastika Citra Kirana adalah seorang penyanyi asal Indonesia. Ia lahir di Yogyakarta, Indonesia pada 5 Juni 1993. Ia mengawali karirnya di ajang Indonesian Idol tahun keenam. Dari ajang pemilihan bakat tersebut, ia menjadi salah seorang finalis di usia yang tergolong muda. Sebelum ia berhasil mencapai target sebagai seorang finalis, Citra sempat tersisih di babak Workshop III. Kemudian ia kembali lolos dengan pemberian Wild Card dari juri.
Citra memiliki kegemaran menyanyi sejak kecil. Ia pernah mengikuti perlombaan menyanyi kategori anak-anak di gereja saat usianya empat tahun. Citra Skolastika memiliki vokal yang terbilang unik dengan karakter musik Jazz yang dibawakannya sebagai ciri khas utama. Selain di dunia tarik suara, Citra juga pernah berakting di drama FTV. Ia memiliki orang tua yang bekerja di PT. Freeport Indonesia (Ayah) Berdardus Tri P. dan Ibunya , Maria Magdalena Sumarisih adalah pemilik usaha toko roti.
Rilis Album Kedua, Citra Scholastika Berani Jual Fisik
Setiap musisi pasti menginginkan karya mereka bisa diterima oleh masyarakat luas. Tidak terkecuali Citra Scholastika. Menyusul kesuksesan album pertamanya pada 2013 silam, Citra pun kembali merilis album kedua bertajuk Love & Kiss di akhir 2015 lalu. Di album ini Citra Scholastika berkolaborasi dengan beberapa musisi Tanah Air. Sebut saja Piyu 'Padi', Bemby Noor, Nutyas Surya Gemilang dan Tuffa Band. Menariknya, ketika banyak musisi yang sudah sepenuhnya beralih ke musik digital, lain halnya dengan Citra.
Penyanyi 22 tahun itu tetap percaya diri menjajakan karyanya lewat bentuk fisik yakni Compact Disk (CD). Hal itu pun membuat Citra Scholastika semakin gigih mempromosikan album barunya lewat berbagai media massa. "Karena ini adalah tantangan baru buat Citra, untuk album kedua punya strategi baru, strateginya adalah bagaimana tetap memperkenalkan setiap single-nya dalam waktu dekat," terang wanita berkulit sawo matang itu.
Jadi Korban Bully 3 Tahun, Ini Tanggapan Citra Scholastika
"Tiada masa paling indah... Masa-masa di sekolah". Penggalan lirik lagu di atas yang dilantunkan mendiang Chrisye, tentunya benar terjadi dan dialami dalam hidup setiap orang. Namun menurut penyanyi cantik, Citra Scholastika, masa sekolahnya dahulu cukup buruk untuk dikenang. Penyanyi asal Yogyakarta ini mengaku pernah di-bully selama hampir tiga tahun lamanya saat ia menduduki bangku sekolah menengah pertama (SMP). Bahkan pada saat itu Citra merasakan takut untuk pergi ke sekolah.
"Bully itu sebenarnya kayak suatu pride - ketika kita masuk suatu kalangan yang kita ngerasa kalau kita ini senior, atau kita ngerasa lebih baik dari orang lain, itu yang membuat kita bisa mem-bully orang lain," katanya. Beberapa orang yang pernah merasakan hal serupa dengan Citra mungkin akan melakukan tindakan bully ke orang lain dengan alasan balas dendam. Namun menurut Citra cara tersebut bukanlah perbuatan yang lebih baik. Akibat pengalaman buruknya Citra berharap generasi kini tidak merasakan lagi hal-hal demikian. Menurutnya ada cara yang lebih baik untuk menonjolkan masing-masing pribadi seseorang tanpa melakukan bullying. "Tapi kalau sebaliknya gue berharap itu cukup berhenti di gue, gue berharap nggak akan ada lagi kayak gitu. Dan gue sebagai kakak kelas ngasih contoh untuk tampil keren nggak perlu sampai mem-bully orang lain justru kita tunjukin prestasi gitu," ungkapnya.
Berita Terbaru
Atta Halilintar Rela Kehujanan di Acara Kampanye Krisdayanti, Disebut Menantu Idaman
Menko Polkam Minta AKP Dadang Iskandar Dihukum Berat
Mengintip Profil Paslon Pilgub Sulawesi Selatan 2024 dan Riwayat Pendidikannya
Bahaya Tanam Pohon di Lintang Tinggi, Bikin Pemanasan Global Makin Parah
Hari Tenang Pilwalkot 2024, Kota Semarang Bersih dari APK
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 26 November 2024
Cara Praktis Mengolah Lidah Sapi Agar Empuk dan Antibau
Cara Mudah Membuat Ikan Teri Goreng Tetap Renyah Tanpa Tepung
Rahasia Mengolah Kikil Agar Tetap Lezat dan Tidak Lengket
Buah Favorit untuk Diet yang Efektif dan Menyenangkan
Ais PKB Sebut OTT Instrumen yang Masih Diperlukan untuk Pemberantasan Korupsi
Profil Paslon Cagub dan Cawagub Sulawesi Barat 2024, Berikut Partai Pengusungnya