Kumpulan foto cuaca buruk

Topan Bebinca, menjadi badai terkuat yang menghantam kota Shanghai sejak 1949. Sejumlah pohon di kota Shanghai tumbang akibat terjangan Topan Bebinca. Media pemerintah setempat melaporkan, sejumlah penerbangan dibatalkan dan jalan raya ditutup ketika Topan Bebinca menghantam kota Shanghai disertai angin kencang dan hujan lebat. Badan Meteorologi setempat mengatakan topan Bebinca akan disertai hujan lebat dan diperkirakan akan menerjang daratan di sepanjang pesisir timur Tiongkok pada Senin pagi (16/9) hingga Selasa (17/9).
Loading