Liputan6.com, Madrid - Real Madrid sementara unggul 5-0 atas tamunya Sporting Gijon pada babak pertama lanjutan pertandingan La Liga di Santiago Bernabeu, Minggu (17/1/2016).
Baru tujuh menit laga berjalan, Madrid langsung membuka keunggulan melalui tandukan Gareth Bale. Ia memanfaatkan sepak pojok dari Toni Kroos.
Selang dua menit, tuan rumah menambah keunggulan melalui Cristiano Ronaldo. Sambil memutar badannya, Ronaldo melepas tembakan keras dengan kaki kiri ke gawang lawan. Skor jadi 2-0 untuk Madrid.
Menit 12, giliran Karim Benzema yang mencatatkan namanya di papan skor. Umpan tarik Bale diteruskan Benzema dengan tendangan salto.
Madrid mencetak gol keempatnya pada menit 18. Dari sisi kanan, Dani Carvajal melepas umpan datar yang disontek Ronaldo ke gawang Gijon. Skor jadi 4-0.
Empat menit sebelum babak pertama usai, Madrid menambah keunggulan lagi melalui Benzema. Skor jadi 5-0 untuk Los Blancos dan kedudukan ini bertahan hingga babak pertama usai.
Susunan Pemain
Madrid: Navas; Carvajal; Pepe, Varane, Marcelo; Kroos, Modric, Isco; Bale, Benzema, Ronaldo
Gijon: Cuellar; Lora, Luis, Mere, Isma; Sergio, Cases; Jony, Halilovic, Menendez; Guerrero
Babak I: Madrid Cetak 5 Gol ke Gawang Gijon
Baru tujuh menit laga berjalan, Madrid langsung membuka keunggulan melalui tandukan Gareth Bale.
diperbarui 17 Jan 2016, 22:49 WIBDiterbitkan 17 Jan 2016, 22:49 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hand Out Adalah: Panduan Lengkap Penggunaan dalam Pembelajaran
Gap Year Adalah: Ketahui Kelebihan dan Kekurangannya Juga
Ayah Mahasiswa Unej yang Melompat dari Lantai 8 Gedung Kampus Ungkap Anaknya Sempat Kuliah di Kampus Islam Tapi Tidak Kuat
VIDEO: Diadang Dua Pengendara Motor, Kajari Keluarkan Senjata Api dan Ditembakkan ke atas
Fungsi Font Size dalam Desain dan Pengaturan Teks, Ketahui Tekniknya
Menag Ajak Masyarakat Jadikan Setiap Wilayah di Indonesia Kota Religi
Fungsi Font Color: Panduan Lengkap Penggunaan Warna Teks
Tak Mau Menghafal Al-Qur'an karena Takut Lupa dan Dosa, Iki Piye Gus?
Alasan OJK Terbitkan Aturan Pengawasan Perdagangan Kripto
Iran Cabut Larangan Akses WhatsApp dan Google Play
Makanan Sehat yang Aman untuk Penderita Kolesterol Tinggi, Mulai dari Sayuran hingga Kacang-Kacangan
Fungsi Tulang Belakang dan Cara Menjaga Kesehatannya, Penting Diketahui