Kapten Persib Antusias Sambut Turnamen Baru

Kapten Persib Bandung, Atep sangat senang dengan bergulirnya Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 18 Apr 2016, 20:44 WIB
Diterbitkan 18 Apr 2016, 20:44 WIB
20160413-Atep-Persib-HEL
Penyerang Persib, Atep (Liputan6.com/Helmi Fitriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Kapten Persib Bandung, Atep sangat senang dengan bergulirnya Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo. Ia berharap turnamen tersebut bisa menjadi solusi terbaik bagi persepak bolaan tanah air saat ini.

Sepak bola Indonesia memang berduka sejak disanksi FIFA 30 Mei 2015 lalu. Akibatnya seluruh kompetisi terhenti mulai dari level bawah hingga ISL.

Baca Juga

  • Rumor Keretakan Rumah Tangga Striker MU Semakin Menguat
  • Inter Merendah Bicara Peluang ke Liga Champions
  • Tidak Mau Tertipu, Klub Inggris Pantau Jejaring Sosial Pemain



Beruntung beberapa turnamen diadakan selama sanksi FIFA diberlakukan. Seperti Piala Presiden, Piala Jenderal Sudirman, Piala Bhayangkara hingga Piala Kemerdekaan.

Format turnamen pun selalu berbeda satu sama lain. Terbaru, klub Divisi Utama dan ISL akan bertarung dalam turnamen Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo yang berformat kompetisi penuh atau liga.

"Akhirnya, harapan besar semua pemain terwujud. Semoga turnamen ini berjalan dengan baik. Saya menyambut baik mengingat situasi sepak bola Indonesia sedang seperti ini," kata Atep dalam acara launching  Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta, Senin (18/4/2016)

Rencananya, jadwal kick off turnamen akan diadakan pada 29 April 2016. Presiden RI Joko Widodo akan membuka langsung laga perdana yang mempertemukan Persipura Jayapura kontra Persija Jakarta di Stadion Mandala, Jayapura.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya