Ihsan Maulana Menang, Indonesia Cukur Filipina

Indonesia menang 5-0 atas Filipina pada laga kedua grup D Kejuaraan Beregu Asia 2018, Rabu (7/2/2018).

oleh Muhammad Wirawan Kusuma diperbarui 07 Feb 2018, 21:40 WIB
Diterbitkan 07 Feb 2018, 21:40 WIB
Indonesia Masters 2018 : Ihsan Maulana Mustofa Vs Rasmus Gemke
Tunggal putera Indonesia, Ihsan Maulana Mustofa, saat melawan wakil Denmark, Rasmus Gemke, pada laga Indonesia Masters 2018 di Istora Senayan, Rabu (24/1/2018). Ihsan takluk 21-17, 21-23, 16-21. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Kedah - Tim putra Indonesia menang telak 5-0 atas Filipina pada laga kedua grup D, Rabu (7/2/2018) berkat tambahan poin yang dipersembahkan Ihsan Maulana Mustofa dan Angga Pratama/Hendra Setiawan.

Baca Juga

  • Jonatan Christie Cs Tembus Perempat Final Kejuaraan Beregu Asia
  • Tontowi / Liliyana Bakal Jajal Kekuatan Pemain Junior di Mataram
  • Keinginan Unik Kevin / Marcus di Pentas Kejuaraan Beregu Asia

Dengan hasil ini, Indonesia mantap di puncak klasemen grup D dengan dua kali kemenangan. Sebelumnya, tim yang bakal jadi tumpuan Indonesia pada ajang Piala Thomas 2018 itu mengalahkan Maladewa dengan skor 5-0.

Kemenangan Indonesia atas Filipina sebenarnya bukan sesuatu yang mengejutkan. Di atas kertas, Tim Merah Putih memang unggul jauh atas lawan mereka.

Poin pertama Indonesia dipersembahkan Jonatan Christie setelah menang dua gim langsung atas Ros Leonard Pedrosa dengan skor 21-15 dan 21-16. Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputromenambah keunggulan Indonesia menjadi 2-0 setelah mengalahkan Carlos Antonie Cayanan/Philipp Joper Escueta dengan skor 21-16 dan 21-11.

Anthony Sinisuka Ginting membuat Tim Merah Putih unggul 3-0 dengan mengalahkan Arthur Samuel Salvado. Dia menang dengan skor 21-14 dan 21-9.

Angga Pratama/Hendra Setiawan tak mau ketinggalan. Mereka ikut menyumbang poin buat Indonesia dengan mengalahkan Peter Gabriel Magnaye/Alvin Moradas. Angga/Hendra menang 21-17 dan 21-16.

Ihsan Maulana Mustofa menyempurnakan kemenangan Indonesia dengan skor 5-0. Dia menang mudah atas Lanz Ralf Zafra dengan skor 21-8 dan 21-12.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya