Liputan6.com, Jakarta - Legenda Argentina, Diego Maradona, menyindir mantan pemain Inter Milan, Javier Zanetti. Maradona kurang suka dengan gaya Zanetti yang sok sibuk.
Baca Juga
Advertisement
Kritik itu terkait jawaban Zanetti yang bersedia menjadi bagian dari Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA). Langkah tersebut terjadi tidak lepas dari hasil buruk yang dialami Lionel Messi dan kawan-kawan di Piala Dunia 2018.
Maradona lantas mengungkap ketidaksukaannya dengan sikap Zanetti, yang selalu menerima segala hal yang ditawarkan kepadanya dalam situasi apapun.
"Zanetti selalu menawarkan diri untuk melakukan segalanya," kata Maradona kepada TyC Sports.
Tak Disukai Maradona
Zanetti saat ini sebenarnya masih menjabat sebagai Wakil Presiden Inter Milan. Jika bergabung dengan AFA, ia akan memiliki dua pekerjaan sekaligus. Hal ini tak disukai Maradona.
“Ketika mereka membutuhkan Presiden Inter dan Zanetti ada di sana lebih dulu, ketika pelatih kebugaran diperlukan dan Zanetti juga ada di sana. Anda membutuhkan pemain dan Zanetti ada di bangku cadangan. Saya tidak suka sikap itu," Maradona menambahkan.
Advertisement
Awal Konflik
Maradona dan Zanetti memang memiliki masalah. Semua berawal dari keputusan Maradona yang tak membawa Zanetti ke Piala Dunia 2010.
Padahal, Zanetti saat itu baru sukses membawa Inter Milan meraih treble. Sejak itu, keduanya kurang akur.