Liputan6.com, Jakarta Neymar bertekad mengeluarkan kemampuan terbaiknya saat memperkuat Paris Saint Germain (PSG) menghadapi Manchester City pada leg kedua babak semifinal Liga Champions 2020/21. PSG membutuhkan kemenangan setelah di leg pertama sebelumnya dipaksa menyerah dengan skor 1-2.
PSG Vs Manchester City bakal berlangsung di Etihad Stadium, Rabu dini hari WIB (5/5/2021) kick off pukul 02.00 WIB. Duel ini juga akan disiarkan secara langsung oleh SCTV dan live streaming di Vidio.
Baca Juga
Dalam duel ini, PSG kemungkinan tidak akan diperkuat oleh penyerang muda andalannya, Kylian Mbappe. Meski demikian, Neymar sudah menyiapkan kejutan bagi tuan rumah The Citizens.
Advertisement
"Kami melalui laga yang sangat berat melawan Manchester City, tapi kami harus percaya tanpa harus memikirkan statistik tentang peluang kami untuk menang," beber Neymar seperti dilansir dari Marca.
"Setiap orang Paris harus percaya kepada kami dan saya yang pertama. Saya di lini depan. Saya pejuang pertama dalam pertarungan ini," beber mantan pemain Barcelona tersebut.
Saksikan juga video menarik di bawah ini
Sempat Menjanjikan
Perjalanan PSG di Liga Champions musim ini sebenarnya cukup menjanjikan. Setelah keluar sebagai juara grup di babak penyisihan, PSG seakan tidak terbendung. Di dua laga fase knock out, Les Parisiens sukses menyingkirkan tim-tim besar, yakni Barcelona dan juara bertahan Bayern Munchen.
Sayang di leg pertama babak semifinal, PSG harus kalah saat tampil di kandang sendiri. Hasil imbang apalagi kalah dipastikan bakal mengubur mimpi PSG menuju babak final Liga Champions 2020/21.
Advertisement
Siap Mati di Lapangan
"Saya akan mengeluarkan kemampuan terbaikku untuk bisa melaju ke final, bahkan jika saya harus mati di lapangan," beber Neymar berapi-api.