Liputan6.com, Aarhus - Tunggal putra kedua Jonatan Christie mempersembahkan angka bagi Indonesia pada semifinal Piala Thomas 2020 melawan tuan rumah Denmark. Mengalahkan Andres Antonsen 25-23, 15-21, 21-16 di Ceres Arena, Sabtu (16/10/2021), Indonesia kini unggul 2-1.
Sempat tertinggal 1-4 di awal laga, Jonatan balik memimpin 17-12 pada gim pembuka. Dia kemudian berkesempatan memenangkan gim sebelum Antonsen memaksa deuce. Setelah balik tertinggal, Jojo akhirnya merebut gim tersebut.
Antonsen membalas di gim kedua. Setelah tertinggal 0-3, dia membalap dan hampir tidak pernah dalam keadaan tertinggal. Antonsen akhirnya memaksa rubber.
Advertisement
Kedua pemain kembali saling sikut di gim penentu. Jojo sempat tertinggal 1-6 sebelum menyamakan kedudukan. Bergantian berebut angka, Jonatan tampil fantastis di momen kritis hingga akhirnya mempersembahkan angka bagi tim badminton putra Indonesia.
Laga Selanjutnya
Indonesia berkesempatan memastikan kemenangan melalui ganda putra kedua. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menghadapi Mathias Christiansen/Frederik Sogaard.
Tim putra sempat tertinggal akibat kekalahan Anthony Sinisuka Ginting, sebelum membalikkan kedudukan melalui Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Jonatan.
Advertisement
Hasil Pertandingan
Tunggal 1
Anthony Sinisuka Ginting vs Viktor Axelsen: 9-21, 15-21
Ganda 1
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen: 21-13, 10-21, 21-15
Tunggal 2
Jonatan Christie vs Anders Antonsen:Â 25-23, 15-21, 21-16