Liputan6.com, Jakarta Presiden Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF), Luis Rubiales menjadi buah bibir di tengah keberhasilan negaranya memenangkan gelar Piala Dunia Sepak Bola Wanita atau FIFA Women's World Cup 2023. Bagaimana tidak. Di tengah perayaan kemenangan tersebut, Rubiales kedapatan mencium mesra gelandang Spanyol, Jennifer Hermoso.
Rubiales mencium Hermoso saat prosesi penyerahan medali juara. Sebagai ketua federasi tim pemenang, Rubiales memang terlihat ikut hadir di panggung menyambut para pemainnya.
Baca Juga
Dia lalu menyalami satu per satu pemain timnas Spanyol usai menerima medali. Namun saat giliran Hermoso, Rubiales tampak sangat antusias. Dia memeluk erat Jennifer Hermoso sebelum memegang kepalanya dan mencium bagian bibirnya.
Advertisement
Rubiales sangat terganggu dengan perlakuan Rubiales. Dalam wawancara dengan televisi Spanyol, dia mengaku tidak menikmatinya sama sekali. "Ehh..ya. Saya tidak menikmati itu (ciuman Rubiales)," ujarnya seperti dikutip dari berbagai sumber.
Seperti diketahui, Spanyol akhirnya keluar sebagai juara Piala Dunia Sepak Bola Wanita atau FIFA Women's World Cup 2023 usai mengalahkan Inggris 1-0. Bertanding di Stadium Australia, Minggu (20/8), Spanyol berhasil unggul lewat Olga Carmona. Carmona juga bernasib seperti Hermoso. Bedanya, dia dicium di bagian kening.
Ciuman colongan Rubiales pun menuai kritik dari berbagai pihak. Banyak yang mengecam pria berusia 45 tahun itu. Bahkan Alexis Ohanian, suami dari petenis top dunia, Serena Williams juga mengaku sangat kaget melihat adegan tersebut.
"Presiden FA Spanyol tertangkap kamera tengah mencium Jenni Hermoso di bagian bibir saat perayaan. Pemain itu bilang kalau dia tidak menikmatinya," tulis Ohanian pada akun twitter-nya sembari menyematkan emot icon kaget di awal kalimat.
Ohanian sendiri merupakan salah seorang pendukung sepak bola wanita. Dia baru saja menginvestasikan uangnya untuk membantu klub Angel City FC.
Komentar Jennifer Hermoso Terkait Ciuman Hermoso
Sementara itu, Hermoso belakangan angkat bicara terkait ciuman presiden RFEF. Kepada wartawan seperti dikutip dari AFP, Hermoso mengatakan kalau kejadian itu tidak perlu dibesar-besarkan. Sebab menurutnya, tidak ada yang salah sama sekali.
"Itu adalah sikap timbal balik yang benar-benar spontan karena kegembiraan luar biasa yang dibawa oleh memenangkan Piala Dunia,” kata Hermoso.
"Presiden dan saya punya hubungan yang hebat, perilakunya dengan kami semua sangat luar biasa dan itu adalah sikap alami dari rasa sayang dan terima kasih."
"Tanda persahabatan dan rasa terima kasih tidak bisa diabaikan begitu saja, kami telah memenangkan Piala Dunia dan kami tidak akan menyimpang dari apa yang penting,” beber pesepak bola wanita berusia 33 tahun tersebut menambahkan.
Advertisement
Pembelaan Luis Rubiales
Rubiales sendiri tidak merasa bersalah atas tindakannya. Sebaliknya, lewat radio Spanyol, dia justru mengecam orang-orang yang mempertanyakan ciumannya itu.
"Ciuman dengan Jenni? Orang bodoh ada di mana-mana. Saat dua orang memperlihatkan gestur kasih sayang yang tidak penting, kita seharusnya tidak perlu mendengar kebodohan," kata Rubiales dikutip dari insideworldfootball.