Simak Kumpulan Hoaks Terbaru yang Beredar Lewat WhatsApp

Berikut informasi hoaks yang beredar di WhatsApp

oleh Pebrianto Eko Wicaksono diperbarui 06 Jan 2021, 18:00 WIB
Diterbitkan 06 Jan 2021, 18:00 WIB
Ilustrasi Hoaks Hoax
Ilustrasi Hoaks. (Freepik)

Liputan6.com, Jakarta- Aplikasi percakapan WhatsApp menjadi salah satu media komunikasi yang efektif. Pasalnya, dapat menyampaikan informasi dengan berbagai bentuk, seperti tulisan, suara, foto dan video.

Informasi yang beredar di WhatsApp pun beragam. Namun, tidak semua informasi tersebut benar. Sebab itu, kita perlu teliti ketika mendapat informasi dan tidak langsung mepercayainya karena kemungkinan informasi tersebut hoaks.

Cek Fakta Liputan6.com telah menelusuri sejumlah informasi yang beredar di WhatsApp dari kuota internet gratis hingga lowongan pekerjaan. Hasilnya informasi tersebut hoaks.

Berikut informasi hoaks yang beredar di WhatsApp:

1. Informasi Cara Mendapat Subsidi Kuota Internet 50 GB untuk Belajar

 Cek Fakta Liputan6.com mendapati informasi cara mendapat subsidi kuota internet 50 GB untuk belajar. 

Informasi cara mendapat subsidi kuota internet 50 GB untuk belajar beredar di aplikasi percakapan WhatsApp.

Berikut informasi tersebut:

Cek Fakta Liputan6.com mendapati informasi cara mendapat subsidi kuota internet untuk belajar 50 GB

Benarkah informasi cara mendapat subsidi kuota internet 50 GB untuk belajar?

Hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com, informasi cara mendapat subsidi kuota internet 50 GB untuk belajar tidak benar.

Informasi cara mendapat subsidi kuota internet 50 GB untuk belajar bukan program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

2. Informasi Karnaval Tahun Baru Alfamart Bagikan Kupon Rp 3 Juta

Cek Fakta Liputan6.com mendapati informasi karnaval tahun baru Alfamart membagikan kupon senilai Rp 3 juta. Informasi karnaval tahun baru Alfamart bagikan kupon Rp 3 juta beredar di aplikasi percakapan WhatsApp.

Informasi karnaval tahun baru Alfamart bagikan kupon Rp 3 juta tersebut berupa tautan yang menampilkan tulisan "Karnaval Tahun Baru Alfamart".

Berikut tautan tersebut:

http://alfamart.kupon.gratisurl.xyz/?c=tahunbaru

Benarkah Informasi karnaval tahun baru Alfamart bagikan kupon Rp 3 juta? 

Hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com, informasi karnaval tahun baru Alfamart bagikan kupon Rp 3 juta tidak benar. Pihak Alfamart menyatakan, informasi tersebut bukan pernyataan resmi dari Alfamart.

 

3. Informasi dari Tangkapan Layar WhatsApp Kondisi Syekh Ali Jaber Memburuk Paru-parunya Pecah

Cek Fakta Liputan6.com mendapati informasi yang menyebut kondisi Syekh Ali Jaber memburuk paru-parunya pecah.

Informasi yang menyebut kondisi Syekh Ali Jaber memburuk paru-parunya pecah tersebut berupa tangkapan layar pesan pada aplikasi percakapan WhatsApp.

 

Tangkapan layar kondisi Syekh Ali Jaber paru-parunya pecah

Benarkah tangkapan layar WhatsApp kondisi Syekh Ali Jaber memburuk paru-parunya pecah?

Hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com, informasi dari tangkapan layar WhatsApp kondisi Syekh Ali Jaber memburuk paru-parunya pecah tidak benar.

Yayasan Syekh Ali Jaber telah membantah informasi dari tangkapan layar WhatsApp kondisi Syekh Ali Jaber memburuk paru-parunya pecah.

 

4. Lowongan Kerja PT Astra dengan Gaji Rp 5,2 Juta Per Bulan

Cek Fakta Liputan6.com menemukan sebuah postingan berupa lowongan kerja dari PT ASTRA (GROUP). Klaim ini beredar di WhatsApp Group.

Begini narasi yang beredar soal lowongan kerja di PT ASTRA (GROUP):

"Bantu share. Siapa tau ada yang butuh !!

Lowongan PT ASTRA (GROUP)

Produksi otomotif

Dengan Fasilitasnya :

1. Gaji Rp. 5.200.000/bln

2. Tunjangan Makan

3. Tunjangan Transportasi

4. Baju Seragam

5. Lemburan

6. BPJS

Penempatan :

1. Karawang

2. Cikarang

3. Jakarta

4. Tangerang

Kriteria :

Bagian Operator Produksi

1. Pria/Wanita Usia 18 - 22 Thn

2. Pendidikan min. SMA/SMK Sederajat

3. Tinggi min. 167 cm (Pria) dan min. 155 cm (Wanita)

4. Tidak bertato, buta warna dan tidak berkaca mata/minus

5. Pengalaman/non pengalaman

Cara Melamar :

Bagi pelamar yg ingin mendaftar silahkan membuka link Formulir Pendaftaran dibawah ini untuk melamar Via Online :

bit.ly/LptksFormsPendaftaran

Pendaftaran online dibuka sampai 15 Januari 2021

Semoga bermanfaat".

Lalu, benarkah itu lowongan kerja dari PT ASTRA (GROUP)?

  Klaim lowongan kerja mengatasnamakan PT ASTRA (GROUP) merupakan informasi yang hoaks. Lowongan pekerjaan itu tidak berasal dari website resmi Astra.  

Simak Video Berikut:

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama puluhan media massa lainnya di seluruh dunia. 

Cek Fakta Liputan6.com juga adalah mitra Facebook untuk memberantas hoaks, fake news, atau disinformasi yang beredar di platform media sosial itu. 

Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi yang tersebar di masyarakat.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya