Selain Menyehatkan, Lemon Bisa Dipakai Untuk Membersihkan 7 Hal Ini

Selain kesehatan dan kecantikan, lemon juga berguna untuk membersihkan berbagai hal.

oleh Liputan6dotcom diperbarui 03 Agu 2019, 18:23 WIB
Diterbitkan 03 Agu 2019, 18:23 WIB
Selain untuk Kesehatan, Ini 7 Kegunaan Lemon untuk Kebersihan
Ilustrasi (Freepik)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Lemon memang memiliki banyak manfaat. Kandungannya bisa bermanfaat bagi kesehatan, kecantikan, hingga kebersihan.

Jika dikonsumsi dengan takaran yang sesuai, lemon bisa bermanfaat untuk menurunkan berat badan, menurunkan kolesterol, untuk kesehatan pencernaan, atau hal lainnya.

Beberapa orang lainnya memanfaatkan lemon untuk kecantikan. Itu misalnya untuk mencerahkan kulit atau mengatasi komedo.

Selain manfaat kesehatan, lemon juga bisa bermanfaat untuk membersihkan benda-benda di sekitar Anda. Dilansir dari The Spruce, Jumat (2/8/2019), berikut kegunaan lemon untuk kebersihan.

1. Membersihkan dan mengilatkan bahan alumunium

ilustrasi stainless
ilustrasi stainless (sumber: iStockphoto)... Selengkapnya

Lemon bisa digunakan untuk membersihkan dan mencerahkan alat berbahan alumuniun seperti penggorengan.

Caranya, potong lemon menjadi dua bagian, lalu gosokkan pada bagian berbahan alumunium itu. Lalu, lap dengan kain lembut.

Untuk membuat alat berbahan stainless kembali berkilau, coba potong lemon menjadi dua bagian dan masukkan ke dalam garam. Gosok noda yang membandel dengan bagian potongan lemon yang telah terlumuri garam. Cuci lalu keringkan dengan kain lembut.

2. Noda baju di bawah ketiak

[Bintang] Hilangkan Noda Bekas Deodoran di Baju dengan 5 Cara Jitu Ini
Ilustrasi (Sumber foto: stylecraze.com)... Selengkapnya

Terkadang, Anda mungkin menemukan noda kuning membandel di pakaian seperti di bawah ketiak atau di bagian lain. Lemon bisa digunakan untuk membersihkan noda kuning di pakaian putih dan mengembalikan warna di pakaian berwarna.

Untuk menghilangkan noda membandel di pakaian, campurkan soda kue, air perasan lemon, dan air. Gunakan sikat lembut untuk menggosokkannya ke bagian noda itu. Biarkan setidaknya 30 menit, lalu cuci.

3. Membersihkan kain putih

Liputan 6 default 2
Ilustraasi foto Liputan6... Selengkapnya

Noda jamur dan karat pada kain putih dapat diatasi dengan lemon dan garam.

Caranya, taburkan area kain yang bernoda dengan garam dan perasan jeruk lemon. Jemur di bawah sinar matahari hingga kering. Ultraviolet dapat membantu pembersihan itu.

Selain menghilangkan noda, lemon juga bisa berguna untuk memutihkan pakaian. Salah satu caranya, tambahkan secangkir perasan lemon ke dalam air cucian untuk membantu membuat pakaian tetap cerah.

4. Membuat gelas berkilau

Ilustrasi gelas (iStock)
Ilustrasi gelas (iStock)... Selengkapnya

Anda juga bisa membuat pembersih gelas atau kaca dengan lemon. Caranya, campurkan tiga sendok makan air perasan lemon dengan segelas air. Masukkan ke dalam semprotan botol untuk memudahkan pemakaian.

Untuk membersihkan noda yang membandel di gelas, gunakan spons yang dicelupkan ke perasan jeruk lemon.

5. Membersihkan talenan

Cara Tepat dan Aman Bersihkan Talenan
Ilustrasi... Selengkapnya

Perasan lemon mengandung antibakteri yang dapat membunuh kuman di talenan plastik dan talenan kayu.

Caranya, setelah mencuci talenan, lumuri talenan dengan perasan lemon dan biarkan sekitar lima hingga sepuluh menit. Cuci dengan air panas dan keringkan.

6. Noda di piring dan alat makan

ilustrasi alat makan melamin
ilustrasi alat makan melamin... Selengkapnya

Beberapa makanan bisa menimbulkan noda membandel di peralatan makanan seperti pada piring plastik atau bahkan alat makan keramik. Untuk menghilangkannya, Anda dapat menggunakan lemon.

Salah satu caranya, isi wadah besar dengan air panas atau mendidih. Tambahkan perasan dua atau tiga jeruk lemon dan masukkan pula kulitnya. Masukkan piring atau alat makan lain, rendam sekitar 3-4 jam, lalu cuci seperti biasa.

7. Pembersih furnitur

Pembersih alami
5. Membuat Tembaga Dan Kuningan Lebih Berkilau Menggunakan Lemon... Selengkapnya

Lemon juga bisa berguna untuk perabotan/furnitur di tempat Anda. Anda bisa membuat sendiri semir atau pembersih furnitur Anda.

Caranya, campurkan perasan lemon dan olive oil dengan perbandingan 1:2. Kocok sebelum digunakan. Aplikasikan pada kain lembut dan gosok hingga berkilau.

 

Penulis:

Santi Muhrianti

Universitas Padjadjaran

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya