Saling Menertawakan Lelucon Pasangan, Hubungan Asmara Dijamin Awet

Apakah Anda dan pasangan sering tertawa bersama pada lelucon aneh?

oleh Sulung Lahitani diperbarui 27 Jan 2020, 18:30 WIB
Diterbitkan 27 Jan 2020, 18:30 WIB
zodiak pasangan
ilustrasi pasangan/Photo by Gui Vergouwen from Pexels

Liputan6.com, Jakarta - Apakah Anda dan pasangan sering tertawa bersama pada lelucon aneh yang sepertinya tidak dimengerti orang lain? Berita baiknya, ini mungkin pertanda hubungan asmara Anda akan bertahan lama dan penuh kebahagiaan.

Jeffrey Hall dari University of Kansas mempelajari bagaimana rasa humor dapat memengaruhi hubungan antar pasangan. Dan ternyata, pasangan yang menyukai jenis lelucon yang sama adalah sesuatu yang sangat penting.

Humor membuat hubungan lebih kuat

Saat berbicara tentang humor dalam hubungan, kita sering memikirkan pasangan yang menceritakan lelucon dan saling bercanda tanpa henti. Padahal, yang lebih penting adalah bila pasangan kekasih menyukai selera humor satu sama lain dan membuat kesenangan bersama.

 

Selanjutnya

zodiak
ilustrasi pasangan zodiak/Photo by Pedro Sandrini from Pexels

Jeffrey Hall mengamati 39 studi dengan lebih dari 15 ribu peserta. Ia kemudian mengambil kesimpulan bahwa orang-orang menganggap Anda lucu atau membuat lelucon tentang apapun sangat tidak terkait dengan kepuasan hubungan.

"Apa yang sangat terkait dengan kepuasan hubungan adalah humor yang dibuat oleh pasangan," ungkap Hall seperti dilansir dari Brightside.me.

Dengan kata lain, sangat penting untuk mengetahui bahwa Anda cocok dalam selera humor dengan orang yang Anda sukai. Bahkan, jika pasangan menceritakan lelucon aneh yang tak mengerti tapi Anda memahaminya, Anda menyukainya, dan Anda dapat menjawab dengan cara yang sama, inilah yang Anda berdua butuhkan untuk bahagia bersama.

"Jika Anda berbagi rasa tentang apa yang lucu, itu menegaskan hubungan Anda berdua lewat tawa," tambah Hall.

 

Humor yang dibagikan adalah yang menarik

kencan
ilustrasi pasangan/copyright Unsplash/Brooke Cagle

Penelitian juga menunjukkan bahwa berbagi tawa adalah hal yang dapat menarik calon pasangan Anda di awal interaksi. Jika ketika keduanya pertama kali bertemu, salah satu pihak tertawa atas lelucon yang lain, itu bisa menjadi pertanda bahwa dia benar-benar tertarik pada komunikasi lebih lanjut. Jika keduanya membuat lelucon dan tertawa, itu adalah tanda percikan yang lebih baik antara keduanya.

Hall bahkan mengatakan bahwa ketika pria mencoba yang terbaik untuk membuat wanita tertawa, itu seperti mereka "melakukan naskah untuk pacaran." Ini juga merupakan sarana yang digunakan pria untuk memahami apakah wanita menyukai mereka atau tidak: jika seseorang wanita menertawakan lelucon seorang pria, itu pertanda bahwa dia menyukainya.

 

Pastikan humor Anda tidak agresif

cinta
ilustrasi pasangan cinta/Photo by Mateus Souza from Pexels

Meski humor dapat menjadi pengingat hubungan, tapi pastikan lelucon apapun yang Anda buat, tidak menjadikan pasangan Anda menjadi bahan tertawaan. Pastikan selera humor Anda tak agresif. Kalau tidak, itu tidak akan membantu Anda membangun koneksi yang aman dan stabil.

"Sangat baik untuk memiliki selera humor. Lebih baik melihatnya di pasangan Anda. Dan yang terbaik adalah membagikannya. Tertawa bersama mungkin merupakan jalan menuju pengembangan hubungan yang lebih tahan lama," pungkas Hall.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya