Solusi Tepat Masalah Kulit Kepala, dari Gatal hingga Ketombe

Permasalahan kulit kepala memang berbeda dengan rambut sehingga perawatannya pun berbeda.

oleh Unoviana Kartika Setia diperbarui 18 Okt 2016, 18:00 WIB
Diterbitkan 18 Okt 2016, 18:00 WIB
Kulit Kepala
Kulit kepala sehat

Liputan6.com, Jakarta Permasalahan kulit kepala dari gatal, berketombe, berminyak memang sangat mengganggu. Bahkan dengan menghadapi salah satu di antaranya pun, hari Anda bisa menjadi buruk karena sangat tidak nyaman.

Banyak orang berpikir untuk menuntaskan permasalahan kulit kepala dengan produk perawatan rambut. Padahal, permasalahan kulit kepala memang berbeda dengan rambut. Sehingga jika Anda menggunakan produk perawatan rambut untuk kulit kepala, barangkali itu tidak akan terlalu membantu.

Anda pun membutuhkan produk perawatan yang berfokus pada kulit kepala. Salah satu produk yang menyediakannya adalah Kerastase dengan teknologi Anti-Oxidant Complexe yang diformulasikan khusus dalam rangkaian Specifique.

Brand General Manager Kerastase Indonesia Hendra Purjaka, mengatakan, sejak tahun 1964, Kerastase telah meluncurkan produk perawatan kulit kepala karena kulit kepala sehat merupakan awal dari rambut indah. Namun, seiring perkembangan waktu, pemicu, kebutuhan, dan masalah yang dihadapi kulit kepala semakin berkembang.

 

“Karena itu, kami menambahkan kandungan teknologi terbaru, Anti-Oxidant Complexe yang terdiri dari L-Carnosine, Moringa, dan Vitamin E ke dalam rangkaian produk Specifique,” kata Hendra dalam peluncuran Specique di Jakarta, Selasa (18/10/2016).

Kandungan L-Carnosine merupakan protein yang mampu menutrisi dan menjaga elastisitas kulit kepala serta melindungi kulit kepala dari agresi internal. Moringa membantu melindungi dan membersihkan kulit kepala dari debu polusi secara alami. Sedangkan vitamin E berperan sebagai anti-oksidan yang dapat melindungi kulit kepala dari radikal bebas.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya