Liputan6.com, Jakarta Pakar perilaku anjing terkenal di dunia, Cesar Millan, akan singgah di Jakarta pada 26 April 2014. Dalam show tersebut Millan akan berbagi ilmu tentang membaca bahasa tubuh anjing, membentuk perilaku anjing, dan menaklukan anjing yang nakal.
Pertunjukan yang dipromotori Sorak Gemilang entertainment dan Asia Live Entertainment ini diyakini dapat mengatasi masalah-masalah yang dihadapi manusia seputar perilaku anjing.
Dalam pertunjukan yang berlokasi di Kota Casablanka, Jakarta, Millan akan mengatasi 20 masalah anjing yang mewakili semua masalah anjing di Indonesia. "Kami mengajak para pemilik anjing yang bermasalah untuk ikut berpartisipasi dalam acara ini. Akan dipilih 20 anjing yang beruntung untuk diatasi masalahnya oleh Caesar Millan, caranya pengunjung yang telah memiliki tiket cukup follow twitter soraya gemilang entertainment dan asia live entertainment. Mention masalahnya dan akan dipilih oleh Millan sendiri," kata Regina dari Sorak Gemilang Entertainment, ditulis Kamis (20/3/2014).
Sang promotor acara sangat yakin permasalahan seputar perilaku anjing akan mudah diatasi bila sang pemilik mengetahui dengan benar cara berbicara dengan mereka. "Saya yakin seminar yang dibawakan Cesar Millan ini akan berdampak positif untuk para pemilik anjing agar lebih paham dengan bahasa tubuh dan perilaku anjing bermasalah," kata Regina.
Menurut Ketua Organisasi Penyelamat Hewan, Animal Defender Doni Herdaru yang ikut dilibatkan dalam Cesar Millan Live in Jakarta ini, 20 masalah yang dipilih sudah mewakili semua masalah seputar anjing yang ada di indonesia.
"Millan itu akan memilih masalah-masalah yanh dianggap butuh waktu untuk diatasi misalnya trauma anjing atau perilaku lain yang di luar kewajaran. 20 Masalah yang berbeda itu sudah mewakili semua masalah yang ada, semua penonton jadi tahu bagaiman mengatasi masalah-masalah mereka," kata Doni.
Doni yakin pertunjukan ini berdampak positif untuk para pemilik anjing. "Saya yakin acara ini bisa mengubah perilaku manusianya. Karena anjing yang bermasalah itu penyebabnya ya karena manusiannya yang tidak merawat dengan baik. Kita akan belajar dari seorang Cesar Millan yang menaklukan anjing nakal dengan pendekatan psikologis sehingga lebih mudah mengatasi masalah," kata Doni.
Cesar Millan Bakal Tunjukkan Cara Atasi 20 Masalah Anjing
Pakar perilaku anjing terkenal di dunia, Cesar Millan, nanti saat singgah di Jakarta akan menaklukkan 20 masalah anjing dalam sehari.
diperbarui 21 Mar 2014, 08:07 WIBDiterbitkan 21 Mar 2014, 08:07 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
7 Artis Tampan Indonesia yang Betah Melajang hingga 2024, High Quality Jomblo
30 Rekomendasi Makanan Diet Sehat, Ada Telur hingga Kimchi
Tak Mau Ada PHK di PT Sritex, Ketua Komisi VII DPR Tagih Janji Pemerintah
Energi Positif dan Kejutan, Inilah Pesan Semesta untuk 4 Zodiak
Penumpang Azerbaijan Airlines Kirim Video ke Istri Sebelum Pesawat Jatuh, Terdengar Ucapan Takbir Para Penumpang
4 HP Samsung Ini Tak Bisa Lagi Pakai WhatsApp Mulai 1 Januari 2025
Rashford Masih Bisa Selamat di Manchester United, Amorim Kasih Bocorannya
Top 3: Peringatan Bada Ekonomi RI di 2025
Menuju Rusia, Pesawat Azerbaijan Airlines Jatuh di Kazakhstan
VIDEO: Detik-detik Perampokan Toko Emas di Pasar Kemukusan, Pelaku Bawa Senjata Api
Citra Scholastika Rayakan Natal Bersama Keluarga, Ungkap Menu Khas yang Tersaji di Rumah
Sejarah Tari Tumbu Tanah, Kesenian Tradisional Papua Barat Penuh Makna