Karena Lucunya, Bayi Ini Malah Mengundang Bahaya

Seorang wanita berusia 51 tahun nekat menculik anak tetangganya karena sang bayi lucu.

oleh Liputan6 diperbarui 22 Sep 2015, 14:30 WIB
Diterbitkan 22 Sep 2015, 14:30 WIB
Bayi Bayi Lucu
Bayi Bayi Lucu

Liputan6.com, Jakarta Penculikan bayi kini makin menggelisahkan. Seorang wanita berusia 51 tahun nekat menculik anak tetangganya karena sang bayi lucu.

Wanita di Yilan, Taiwan, mengaku kepada polisi ia jatuh cinta ketika pertama kali melihat bayi berusia 6 bulan itu. Si wanita yang tak disebutkan namanya itu ingin merawat bayi lelaki tetangganya.

Dia kemudian menawarkan uang pada ibu bayi sebesar $ 300 per bulan untuk biaya bayi, seperti dilansir Tomonews, Selasa (22/9/2015). Sang ibu, yang diidentifikasi sebagai Yu, menolak menyerahkan bayinya. Di situlah tersangka menyusun rencana untuk menculik bayi lucu tersebut.

Suatu hari, ketika tersangka datang mengunjungi Yu, dia membiusnya dan kemudian menculik bayi. Ketika Yu terbangun, dia menelepon tetangganya tersebut, menuntut agar bayinya dikembalikan. Namun, wanita itu mengaku tak melihat sang bayi.

Yu akhirnya memilih melapor ke polisi. Saat digeledah, polisi menemukan bayi di rumah tersangka dalam keadaan baik.

Tersangka mengatakan kepada polisi bahwa dia baru saja mengalami keguguran dan dia menginginkan bayi lucu itu untuk menggantikan kehilangannya. Tapi, penyelidikan polisi mengungkapkan tidak ada bukti tersangka pernah hamil atau mengalami keguguran. Wanita itu ditangkap dan didakwa dengan tuduhan penculikan. (Melly F)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya