Liputan6.com, Jakarta Baru-baru ini isu perselingkungan Pangeran William dan Rose Hanbury begitu santer. Seorang wanita bangsawan bergelar Marchioness of Cholmondeley yang berada di bawah satu tingkatan dengan Duke/Duchess ini mendadak namanya menjadi pusat perhatian.
Isu perselingkuhan antara Pangeran William dan Rose Hanbury ini dikabarkan terjadi saat kehamilan anak ketiga Kate Middleton, Pangeran Louis, yang lahir pada 23 April 2018. Dikabarkan pula Kate Middleton pun akhirnya berseteru dengan temannya tersebut.
Advertisement
Baca Juga
Seperti yang diketahui, Rose Hanbury merupakan teman dekat Kate Middleton yang dulunya seorang model. Majalah In Touch mengabarkan perselingkuhan ini pun sempat dibantah Pangeran William ketika Kate Middleton menanyakan langsung kepadanya.
Namun, ternyata isu ini bukanlah pertama kalinya terjadi. Ternyata keluarga Kerajaan Inggris sejak zaman dulu sudah pernah diterpa berbagai skandal.
Berikut skandal keluarga Kerajaan Inggris yang Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Sabtu (13/4/2019).
Skandal Kerajaan Inggris
1. Raja Edward VIII Turun Takhta Demi Janda
Pada 10 Desember 1936 silam, Raja Edward VIII menulis surat pengunduran diri sebagai Raja Inggris. Alasan adalah untuk pengunduran dirinya kala itu, yang dilatarbelakangi seorang perempuan bernama Wallis Warfield Simpson, seorang wanita kelahiran Amerika Serikat yang dua kali bercerai. Kisah cinta ini pun sempat membuat geger, dan menuai banyak pertentangan.
2. Putri Margaret yang Kontroversial
Putri Margaret adalah adik perempuan Ratu Elizabeth II. Sang putri ini memang dikenal memiliki kehidupan glamour dan kontroversial.
Ia kemudian menikah dengan seorang fotografer bernama Armstrong-Jones pada tahun 1960. Namun pernikahan tersebut akhirnya kandas dengan beragam isu tentang perselingkuhan, penggunaan obat-obatan terlarang, kecanduan minuman keras dan kekerasan seksual.
Advertisement
Skandal Kerajaan Inggris
3. Perselingkuhan Putri Diana
Pada tahun 1995 Putri Diana mengaku berselingkuh dengan James Hewitt dan menimbulkan isu, jika Pangeran Harry bukanlah anak kandung Pangeran Charles. Namun hal tersebut terbantahkan, saat Hewitt berbicara kepada media dan mengakui jika perselingkuhannya dilakukan saat Pangeran Harry sudah lahir. Putri Diana mengaku melakukan perselingkuhan dengan Hewitt selama lima tahun.
4. Skandal Pangeran Charles
Perselingkuhan Pangeran Charles dan Camilla mulai terungkap, saat sejumlah media mempublikasikan percakapan genit mereka tahun 1992.
Masyarakat Inggris tentu saja geger dengan pemberitaan tersebut, sehingga banyak yang menyebutkan kasus tersebut dengan skandal Camillagate atau Tampongate. Apa yang dilakukan Pangeran Charles dianggap mencoreng citra kerajaan, sebab keduanya masih berstatus menikah dengan orang lain.
Skandal Kerajaan Inggris
5. Kisah Cinta Putri Anne
Putri Anne merupakan adik perempuan Pangeran Charles. Ia menikah dengan seorang Letnan bernama Mark Philip tahun 1973. Namun 12 tahun kemudian, sang suami tertangkap basah memiliki seorang anak dari hasil perselingkuhannya dengan seorang perempuan asal Selandia Baru.
Pada tahun 1992 mereka akhirnya bercerai, di tahun yang sama Anne kemudian memutuskan menikah dengan Timothy Laurence, seorang staff kerajaan. Kedua buah hatinya tidak memiliki gelar tersangkut di nama mereka.
6. Skandal Sarah Ferguson
Pada Agustus 1992, Sarah Ferguson, Duchess of York, tertangkap kamera jari kakinya berada di mulut seorang pengusaha Texas, John Bryan. Banyak media menyebut foto tersebut adalah foto yang memalukan. Sang putri kemudian mengumumkan perpisahannya dari Pangeran Andrew pada tahun 1996.
Advertisement
Skandal Kerajaan Inggris
7. Skandal Pangeran Harry
Membuat geger publik dunia dengan melakukan pesta 'liar' di salah satu hotel berbintang kawasan Las Vegas, Amerika Serikat. Pesta yang sangat pribadi sekali itu bocor, setelah dua buah foto bugilnya dipublikasi TMZ, situs yang berlokasi di Amerika pada 2012 lalu.
Pangeran Harry muncul dengan perempuan yang tidak dikenal saat berlibur di negeri Paman Sam tersebut. Beragam kontroversi lain yang dilakukan Pangeran Harry adalah menghisap ganja di usia sangat belia dan menggunakan logo Nazi di lengan bajunya tahun 2005 silam.